- VIVA
Viral Rizky Billar dan Lesti Kejora Duet Nyanyi ‘Aku Sungguh Bahagia’, Akur Gak Jadi Pisah Rumah?
"Tolong jgn dtampilkan lagi lesti dan billar di tv. Hanya bikin gaduh indonesia dgn drama KDRT. Ga pantas lg jadi artis. Publik figur yg ga mencontoh," komentar netizen.
Begini Tanggapan Rizky Billar Soal Diboikot TV
Rizky Billar akhirnya bisa menghirup udara bebas setelah Lesti Kejora memutuskan untuk mencabut laporannya atas kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Pasca bebas, untuk pertama kalinya Billar muncul di publik mengucapkan permintaan maaf kepada sang istri dan keluarga besarnya.
“Pertama kali ingin saya sampaikan, saya sangat mencintai istri saya, saya selalu ingin jadi pelindung bagi keluarga saya," pungkas Rizky Billar dilansir dari VIVA.
"Namun sebagai manusia saya tidak pernah luput dari kekhilafan dan kesalahan. Dan, apa pun kesalahan dan kekhilafan saya kepada istri saya ingin meminta maaf sebesar-besarnya kepada istri saya. Saya sudah meminta maaf kepada istri saya dan keluarga serta masyarakat," sambungnya.
Ketika suami dari Lesti Kejora itu disinggung soal dirinya telah diboikot media televise, dia mengaku tidak mengetahui hal tersebut.
"Saya belum tahu apakah ada larangan apa tidak," kata Billar.
KPI Buka Suara Soal Desakan Netizen Boikot Lesti Kejora
Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) akhirnya buka suara menanggapi desakan netizen yang meminta agar Lesti Kejora juga ikut diboikot tv seperti sang suami, Rizky Billar, setelah mencabut laporan kasus KDRTnya.
Diketahui, sebelumnya KPI memang memberikan himbauan agar pelaku KDRT tidak ditampilkan di media televisi.