Drake dan 21 savage.
Sumber :
  • ANTARA

Wow, Rapper Drake dan 21 Savage Bakal Rilis Kolaborasi Epik di Album Bertajuk “Her Loss”

Minggu, 23 Oktober 2022 - 13:43 WIB

Jakarta – Drake dan 21 Savage umumkan bakal merilis album kolaborasi epik berjudul “Her Loss”  yang akan pada 28 Oktober 2022. Gak sabar untuk mendengarnya?

Wow, Rapper Drake dan 21 Savage Bakal Rilis Kolaborasi Epik di Album Bertajuk “Her Loss”

Musisi rap Drake dan 21 Savage secara resmi mengumumkan kolaborasi keduanya yang dituangkan dalam sebuah album berjudul "Her Loss" dan disiapkan untuk rilis pada 28 Oktober 2022.


Drake dan 21 Savage (sumber: ANTARA)

Tanggal dan judul dari album itu menariknya diungkap Drake dan 21 Savage untuk pertama kalinya melalui video musik "Jimmy Cooks".

Mengutip Variety, Minggu, "Jimmy Cooks" menandai kembalinya kedua musisi bergabung dalam satu karya.

Hal itu terjadi setelah empat bulan sebelumnya saat Drake dan 21 Savage juga berkolaborasi dalam salah satu lagu di album Drake yaitu "Honestly,Nevermind".

Sebenarnya sudah banyak penggemar Drake dan 21 Savage yang memperkirakan bahwa dua musisi itu akan kembali dengan album bersama.

Rumor itu semakin dikuatkan ketika Drake tiba-tiba muncul tanpa pemberitahuan di konser 21 Savage di Atlanta pada Rabu (19/10).

Drake dan 21 Savage memang kerap berkolaborasi dalam jangka waktu yang cukup panjang.

Sebut saja lagu-lagu keduanya seperti "Knife Talk," dari album Drake "Certified Lover Boy," dan "Mr. Right Now,” dalam album 21 Savage.

Tak luput "Sneakin" dan "Issa" masuk ke dalam daftar lagu hasil kolaborasi keduanya.

Terkait dengan "Jimmy Cooks" nampaknya lagu itu terinspirasi dari karakter Drake di dalam serial asal Kanada "Degrassi: The Next Generation".

Drake berperan menjadi karakter bernama Jimmy Brooks dan mendalami karakter itu selama hampir delapan tahun lamanya. (ant/rka)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:58
01:28
01:07
00:53
03:16
43:11
Viral