Keributan antar Taruna Kemenhub.
Sumber :
  • Twitter/@txtdrberseragam

Viral Video Sejumlah Taruna Kemenhub Terlibat Baku Hantam saat Wisuda, Diduga Akibat Saling Senggol

Rabu, 26 Oktober 2022 - 11:50 WIB

Jakarta - Baru-baru ini viral sebuah video di media sosial twitter menunjukan keributan antar taruna Kementrian Perhubungan sesaat setelah acara Wisuda Terpadu Perwira Transportasi (Wispa) pada Selasa (25/10/2022).

Video yang viral di media sosial itu diunggah oleh sebuah akun twitter bernama @txtdrberseragam pad hari Selasa (25/10/2022) menunjukan aksi baku hantam antar taruna saat Wispa Kemenhub 2022.

"Terjadi keributan di WISPA 2022 KEMENHUB, penyebab karena saling senggol antara taruna," tulis @txtdrberseragam pada cuitannya yang viral di twitter.

Dalam unggahan yang viral tersebut akun @txtdrberseragam membagikan tiga buah video yang memmeperlihatakan keributan yang terjadi anatar taruna Kemenhub saat acara Wispa dan sebuah tangkapan layar dari percakapan WhatsApp yang menjelaskan peyebab keributan itu terjadi.

Pada video viral itu terlihat kerumunan taruna dari Kemenhub berseragam lengkap berwarna putih-putih yang barus saja mengikuti acara Wispa 2022 itu terlibat keributan dengan sesama taruna lainnya.

Terlihat pada video yang viral di media sosial twitter tersebut sejumlah taruna Kemenhub itu saling dorong hingga terjadi baku hantam diantara para taruna yang terlibat keributan itu.

Pada video yang direkam oleh beberapa warga yang berada ada d sekitar lokasi kejadian itu terlihat sejumlah anggota taruna berseragam lengkap melakukan pemukulan terhadap beberapa anggota taruna lainny yang menggunakan kaos dan celana putih.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral