Potret Chuu 'eks' LOONA.
Sumber :
  • Soompi

Chuu Buka Suara Setelah Diduga Jadi Korban Fitnah, 9 Member LOONA Berniat Akhiri Kontrak dengan Agensi

Selasa, 29 November 2022 - 13:30 WIB

Jakarta - Selama ini hanya diam, Chuu akhirnya buka suara terkait dirinya yang dikeluarkan dari LOONA oleh mantan agensinya, Blockberry Creative.

Senin (28/11/2022) malam, penyanyi bernama asli Kim Ji Woo ini muncul untuk pertama kalinya sejak dirinya didepak dari LOONA oleh mantan agensinya. Melalui akun Instagram pribadinya @chuu3o, Chuu buka suara terkait apa yang menimpanya.

"Karena saya belum menerima kontak apapun mengenai situasi ini atau mengetahui apapun tentangnya, saat ini saya sedang memahami situasinya," tulis Chuu di unggahan akun Instagramnya @chuu3o pada Senin (28/11/2022).

Chuu juga meyakini bahwa dirinya tidak melakukan hal apapun yang akan membuat penggemarnya merasa kecewa.

"Tetapi yang saya yakini adalah bahwa saya tidak melakukan apa pun yang akan memalukan penggemar saya," lanjut Chuu.

Chuu kemudian berjanji akan memberikan penjelasan yang lebih lengkap kedepannya.

"Di masa mendatang, saat posisi saya diputuskan, saya akan membagikan pernyataan lain. Terima kasih banyak atas perhatian dan kepercayaannya kepada saya," lanjut Chuu.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
21:38
03:32
02:36
02:52
07:27
01:20
Viral