- Kolase tim tvOnenews.com
Venna Melinda Tak Menunjukkan Upaya Berdamai, Ferry Irawan Ancam Bongkar Aib Terbesar Istrinya
Dengan demikian maka proses hukum terhadap tersangka Ferry Irawan akan tetap dilanjutkan, dan proses pemeriksaan terhadap beberapa saksi juga terus dilakukan oleh penyidik, hingga nantinya akan dilimpahkan ke pihak kejaksaan.
Ferry Irawan Sedih Tak dapat Berdamai
Ferry Irawan menginginkan sebuah perdamaian setelah kasus Kekerasan dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dialami oleh Venna Melinda akibat perbuatannya. Namun, pihak Venna Melinda tidak menunjukan upaya perdamaian dan mediasi.
Pengacara Ferry Irawan, Jeffry Simatupang, mengatakan bahwa pihaknya sudah meminta untuk dilakukan sebuah pertemuan antara Ferry Irawan dengan Venna Melinda pada Jumat, (27/1/2023).
“Kami sudah sampaikan permohonan kami untuk dipertemukan, kemudian dari statement dari kuasa hukum sendiri mengatakan sudah tidak ada upaya perdamaian dan mediasi sehingga tidak ada pertemuan di hari ini,” ungkap kuasa hukum Ferry Irawan, Jeffry Simatupang, seperti dilansir dari YouTube Seleb On Cam News.
Mengetahui hal tersebut, melalui pengacaranya, Ferry Irawan merasa sedih karena satu-satunya harapannya hanyalah bertemu dengan Venna Melinda kembali.
“Nah hal itu membuat Pak Ferry sendiri merasa juga sedih sebenarnya, karena harapan Pak Ferry pada hari ini bisa dipertemukan dengan Ibu V sendiri,” ujarnya.
Sebab, pihak tim kuasa Ferry Irawan hanya berupaya untuk melakukan perdamaian walau tidak secara langsung dengan mempertemukan mereka. Sebab pertemuan Ferry Irawan dan Venna Melinda dianggap penting dalam proses perdamaian.
“Nah harapan kami sebenarnya dalam pertemuan, katakanlah terjadi pertemuan, itu tidak harus langsung terjadi perdamaian hari ini kan, begitu tentu namanya perdamaian itu kan membutuhkan proses, membutuhkan waktu, tetapi paling tidak ada upaya yang dimulai kan begitu,” jelasnya.