- tim tvone - dimas farik
Bebek Bumbu Hitam Sajian Nikmat untuk Buka atau Sahur, Anda Sudah Mencobanya ?
Bangkalan, tvOnenews.com - Bebek bumbu hitam merupakan salah satu kuliner yang berbentuk kemasan siap saji, dan memilik rasa dan kelebihan tersendiri, terlebih bagi para pemburu kuliner.
Kuliner bebek hitam ini ada di pulau garam Kabupaten Bangkalan, Madura. Bebek berbumbu hitam diracik tak jauh berbeda dengan masakan pada umumnya.
Bumbu dasarnya terdiri dari bawang merah, bawang putih, lada hitam, ketumbar, kunyit, lengkuas hingga merica bubuk. Beragam rempah-rempah itu lalu dihaluskan atau ditumbuk, yang nantinya akan menjadi adonan bumbu hitam, setelah digoreng bersama.
Di sisi lain, disiapkan bahan utamanya berupa daging bebek, yang sebelumnya sudah direbus terlebih dahulu, dengan air bumbu khusus selama satu jam lebih. Daging bebek hasil rebusan ini, lalu digoreng hingga terlihat sampai matang.
Prosesnya, olahan bebek belum selesai. Setelah digoreng matang, bebek kemudian digoreng lagi dengan adonan bumbu hitam yang sudah disiapkan pada proses awal. Yang perlu diperhatikan, proses terakhir, haruslah menggunakan api kecil, selama sepuluh menit. Kemudian daging bebek pun tercampur di dalam adonan bumbu hitam. Setelah api kompor dimatikan, biarkan daging bebek tetap di dalam bumbu, hingga benar-benar dingin. Proses inilah yang membuat bumbu hitamnya meresap hingga tulang. Nah, setelah itu barulah siap dihidangkan.
"Karena permintaan pelanggan, warung bebek Suramadu Olle Ollang, mengemas daging bebek ini ke dalam plastik khusus makanan, yakni grade food," kata Abi Muliyar Muhtar, pemilik warung bebek bumbu hitam.
Menurutnya, dalam setiap kemasan berisi empat potong daging bebek, yang memiliki dua rasa berbeda, dibandrol cukup murah, yakni tujuh puluh ribu rupiah hingga delapan puluh ribu rupiah.
"Untuk bebek yang orijinal, berisi empat potong daging bebek seharga tujuh puluh ribu rupiah. Untuk bebek rasa pedas, seharga delapan puluh ribu rupiah," tuturnya.
Uniknya, meski tidak memakai bahan pengawet, bebek bumbu hitam ini tahan lama alias awet disimpan, hingga lebih dari satu minggu. Bebek bumbu hitam ini sangat cocok untuk santapan sahur maupun buka puasa.
"Bebek ini bisa bertahan dua pekan atau dua minggu. Apalagi ditaruh di frezeer jelas lebih tahan lama," terangya.
Tak hanya terkenal di Madura loh, tapi bebek bumbu hitam sudah sampai keluar wilayah Madura.
"Ini seperti Batam, Medan, Manado, NTT, Surabaya, Jawa Tengah, Bandung, Yogjakarta hingga ke Jakarta sudah saya kirim," ujarnya.
Nah, belum pernah mencoba kuliner bebek bumbu hitam ? Jika anda berkunjung ke pulau garam mampir ke wilayah Bangkalan. Bebek bumbu hitam bisa juga untuk dijadikan stok santapan sahur atau buka puasa di bulan Ramadhan. (fds/hen)