Ilustrasi Kemacetan Kendaraan Saat Mudik Lebaran.
Sumber :
  • ANTARA

Dzikir yang Dianjurkan Ketika Terjebak Kemacetan Saat Mudik

Senin, 10 April 2023 - 15:00 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memprediksi peningkatan arus mudik Lebaran 2023 akan terjadi sejak H-3  atau Rabu (19/4/2023). Sementara puncak puncak arus mudik terjadi pada H-1 atau Jumat (21/4/2023).

Bagi Anda yang pulang ke kampung halaman pada saat itu, harus bersiap menghadapi kemacetan.

Sebagaimana kita tahu setiap tahunnya, saat mudik, kemacetan tampak dimana-mana. Sebagai umat muslim, jika saat mudik Anda mengalami kemacetan, sebaiknya mengamalkan sebuah dzikir.

Amalan dzikir tersebut adalah dengan mengucapkan salah satu nama Allah dalam Asmaul Husna yakni ‘Ya Quddus'.

Dengan membaca dzikir ‘Ya Quddus’ berulang-ulang dalam situasi tersebut, maka insyaAllah antrean ataupun kemacetan yang dihadapi akan segera terurai, sebagaimana dikutip dari situs NU Online pada Senin (10/4/2023).

Sebagai contoh, saat situasi kepadatan jamaah yang sedang melakukan Tawaf pada kondisi normal di Masjidil Haram. 

Amalan dzikir ‘Ya Quddus’ ini dilakukan guna menyibak dan melapangkan jalan. Terlebih saat akan beribadah di berbagai titik lokasi Masjidil Haram yang menjadi tempat mustajabah untuk berdoa.

Sebagaimana diketahui, di tempat-tempat mustajabah untuk berdoa,  seperti Hajar Aswad, Multazam, Hijr Ismail, atau Makam Ibrahim, biasanya dipadati dengan ribuan jamaah.

Dalam kajian tafsir ayat Al-Qur’an yang termaktub di dalamnya kata Asmaul Husna yakni Surat Al-Isra’ ayat 110, Nabi Muhammad saw diperintahkan untuk menyeru nama Allah dengan nama-nama terbaik-Nya yang terkumpul dalam Asmaul Husna. 

Dalam Kitab Tafsir Jalalain, tertulis juga sebuah hadits yang menjelaskan bahwa Allah memiliki 99 nama yang terkenal dengan nama Asmaul Husna. 

99 nama ini memiliki keistimewaan yang salah satunya adalah sebagai doa.

Sementara, dalam surah al-A'raf ayat 180 disebutkan bahwa Allah memiliki Asmaul Husna maka bermohonlah kepada-Nya dengan menyebut Asmaul Husna.

Berikut bacaan surah al-A'raf ayat 180, lengkap beserta artinya:

وَلِلّٰهِ الۡاَسۡمَآءُ الۡحُسۡنٰى فَادۡعُوۡهُ بِهَا‌ ۖ وَذَرُوا الَّذِيۡنَ يُلۡحِدُوۡنَ فِىۡۤ اَسۡمَآٮِٕهٖ‌ ؕ سَيُجۡزَوۡنَ مَا كَانُوۡا يَعۡمَلُوۡنَ‏

Baca: Wa lillaahil Asmaaa 'ul Husnaa fad'uuhu bihaa wa zarul laziina yulhiduuna fiii Asmaaa'ih; sa yujzawna maa kaanuu ya'maluun

Artinya: Dan Allah memiliki Asma'ul-Husna (nama-nama yang terbaik), maka bermohonlah kepada-Nya dengan menyebutnya Asma'ul-Husna itu dan tinggalkanlah orang-orang yang menyalahartikan nama-nama-Nya. Mereka kelak akan mendapat balasan terhadap apa yang telah mereka kerjakan.

Wallahualam

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:44
01:05
06:55
07:24
28:50
03:48
Viral