- Tangkapan Layar YouTube
Syekh Ali Jaber Bilang Orang Miskin Akan Masuk Surga Duluan, Kenapa?
“Imam Fudhail bin Iyadh berkata hei anda salah rumah, ini rumah orang susah, memang orang susah apa yang gelisah? tak ada yang bisa dicuri,” ujar Syekh Ali Jaber.
“Bahkan orang yang susah atau miskin dunia yang pertama masuk surga sebelum orang kaya,” tegas Syekh Ali Jaber.
Kemudian Syekh Ali Jaber mengatakan bahwa disebutkan oleh Imam Ahmad bahwa orang kaya 500 tahun lagi baru masuk surga.
Ilustrasi Emas Batang (ant)
“Kenapa mereka orang kaya lama sampai 500 tahun? karena masih banyak hisabnya ditanya dari mana dan kemana hartanya itu semua,” kata Syekh Ali Jaber.
Syekh Ali Jaber mengingatkan bahwa semua harta yang halal akan dihisab, sementara yang haram akan diberikan azab.
“Harta yang haram bukan dihisab lagi langsung diazab, tapi harta yang halal akan Allah hisab. Dimana hartanya dan ke mana hartanya. Orang miskin apa yang mau dihisab? karena tidak punya apa apa,” ujar Syekh Ali Jaber.
“Malaikat berkata: ya Allah orang ini miskin nggak punya apa apa. Lalu Allah mengatakan masuk surga, sudah aman,” katanya.