Hati-hati! Ternyata Inilah Cara Bangkit dari Sujud yang Benar Ustaz Adi Hidayat, Ternyata....
Sumber :
  • istockphoto.com

Hati-hati! Ternyata Inilah Cara Bangkit dari Sujud yang Benar Ustaz Adi Hidayat, Ternyata...

Kamis, 15 Juni 2023 - 20:26 WIB

tvOnenews.com - Ustaz Adi Hidayat dalam salah satu kajian ceramahnya menerangkan bagaimana cara bangkit dari sujud yang benar sesuai ajaran Nabi Muhammad SAW.

Nabi Muhammad SAW mengajarkan bagaimana cara bangkit dari sujud yang benar saat salat. Ustaz Adi Hidayat pun mencontohkan bagaimana cara bangkit dari sujud yang sering dilakukan Nabi SAW.

Berikut adalah cara bangkit dari sujud yang benar saat saat salat, sesuai dengan anjuran Nabi Muhammad SAW.

Dilansir Kamis (15/06/23) dari tayangan youtube channel Madjapahit Animal Nutrition dengan judul "Inilah Cara Bangkit dari Sujud yang Benar Ustadz Adi hidayat, Lc MA Pustaka Kajian bersama," yang diunggah pada 11 September 2020.

Hati-hati! Ternyata Inilah Cara Bangkit dari Sujud yang Benar Ustaz Adi Hidayat, Ternyata...Source: istockphoto

Banyak orang tidak sadar bangkit dari sujud dengan cara langsung berdiri, atau sebagian lain ada yang duduk terlebih dahulu sebelum bangkit dari sujud.

Perbedaan-perbedaan ini yang kerap ditemukan di masyarakat. Ustaz Adi Hidayat kemudian memberikan sebuah tutorial bagaimana cara bangkit dari sujud yang benar dalam salah satu ceramahnya.

Ustaz Adi Hidayat mencontohkan kepada para jamaahnya bagaimana cara bangkit dari sujud yang benar saat melaksanakan salat.

Salat merupakan ibadah wajib bagi setiap muslim, karena salat merupakan pilar atau tiang agama. 

Dengan mendirikan tiang agama, pondasi-pondasi yang dibutuhkan untuk membangin tiang agama juga harus benar, salah satunya tata cara salat.

Gerakan salat yang benar akan menyempurkan salat itu sendiri sehingga bisa diterima oleh Allah SWT. Salah satu gerakan salat yang kerap membuat umat muslim bingung adalah gerakan bangkit dari sujud.

Ustaz Adi Hidayat pun menjelaskan bagaimana cara terbaik untuk bangkit dari sujud sesuai dengan hadist.

Hadist yang termasuk adalah hadist riwayat Bukhari nomor 833, dalam hadits Abu Dawud nomor 844, serta hadits At-Tirmidzi nomor 827, yang menjelaskan bagaimana gerakan bangkit dari sujud yang benar.

Hal yang kerap dilakukan oleh Rasulullah SAW adalah selalu duduk dulu sebelum benar-benar bangkit berdiri setelah sujud.

“Pernah dikisahkan saat menunaikan salat, khususnya witir, bila beliau berdiri dari sujud yang kedua maka beliau duduk terlebih dahulu,” papar Ustaz Adi Hidayat.

Dari hadist riwayat tersebut maka kita perlu menata kembali bagaimana cara berdiri dari sujud yang benar, yakni dengan cara duduk terlebih dahulu.

“Kemudian beliau menopang ke tanah, karena zaman Nabi kan belum ada keramik,” ujar Ustaz Adi Hidayat.

“Dan yang ketiga, baru beliau bangkti seperti pada rakaat sebelumnya,” terang Ustaz Adi Hidayat menambahkan.

Maka dari itu, sekarang mari kita sama-sama perbaiki lagi cara salat kita, terutama gerakan bangkit dari sujud dengan benar.

Demikian penjelasan Ustaz Adi Hidayat mengenai tata cara bangkit dari sujud yang benar sesuai ajaran Rasulullah SAW. Semoga bermanfaat.

Waallu’alam Bishawab.

Baca artikel terkini dari tvOnenews.com selengkapnya di Google News.

(udn)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral