Hukum Merayakan Ulang Tahun dalam Islam, Ustaz Abdul Somad Beri Jawaban Begini, Ternyata itu....
Sumber :
  • tim tvOnenews

Hukum Merayakan Ulang Tahun dalam Islam, Ustaz Abdul Somad Beri Jawaban Begini, Ternyata itu...

Selasa, 1 Agustus 2023 - 11:24 WIB

"Ustaz apa hukum merayakan ulang tahun dalam Islam?," tanya salah satu jamaah pada Ustaz Abdul Somad.

Ustaz Abdul Somad menjelaskan secara sederhana bagaimana kemudian tradisi merayakan ulang tahun berkembang.

"Happy birthday to you. Minta apa tadi nak? Jaket. Happy birthday to you? Ibu minta apa? Tas Hermes. Bulan depan suami pula ulang tahun. Happy birthday to you. Abang minta apa tadi? Adalaahh..," ujar Ustaz Abdul Somad seraya bergurau.

Menurut penjelasan UAS, berdoa kepada api adalah perbuatan majusi. Majusi agama tua, nama Nabinya Zoroaster atau Zoroastrianisme.

"Zaratusta nama agamanya Zorotaster tempatnya di Iran. Iran masih ada api abadi, Olimpiade mengambil api abadi yang tak pernah padam. Maka meminta kepada api adalah perbuatan Majusi, maka jangan," terang Ustaz Abdul Somad.

Ustaz Abdul Somad menjelaskan bahwa bersyukur di hari kelahiran hukumnya diperbolehkan dalam Islam. 

Dalinya adalah, Nabi ketika ditanya, "Kenapa engkau puasa hari ini ya Rasulullah?. Hari ini aku lahir," itulah dalil yang memperbolehkan bersyukur di hari kelahiran menurut Ustaz Abdul Somad. 

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:55
01:18
01:38
03:04
12:58
01:47
Viral