Ustaz Adi Hidayat.
Sumber :
  • Tangkapan Layar

Lebih Besar Mana Pahala Salat Berjamaah di Masjid Vs Salat Berjamaah di Rumah? Ustaz Adi Hidayat Beri Penjelasan

Senin, 7 Agustus 2023 - 11:24 WIB

tvOnenews.com - Pendakwah, Ustaz Adi Hidayat dalam sebuah kesempatan saat sedang berdakwah menjelaskan mana yang lebih baik antara salat berjamaah di masjid atau salat berjamaah di rumah.

Pada kesempatan tersebut menjelaskan sebuah hadits yang menerangkan tentang anjuran seorang muslim untuk melaksanakan ibadah salat berjamaah di masjid.

"Dalam Hadits riwayat Abu Hurairah, Nabi Muhammad SAW menyampaikan seorang lelaki yang tunaikan berjamaah di Masjid lebih utama dibandingkan salat yang ia tunaikan di pusat tempat niaganya," kata Ustaz Adi Hidayat.

Menurut Ustaz Adi Hidayat, orang yang memilih untuk salat di kantor atau rumahnya padahal ada masjid di dekatnya maka keutamaannya akan kalah dengan orang yang hendak melaksanakan salat di masjid.

"Misalnya Anda punya kantor Anda kerja di situ kemudian di sampingnya ada masjid tapi Anda memilih salat di kantor itu kalah keutamaannya dengan orang yang baru mau ke masjid, walaupun anda di kantor salatnya berjamaah," lanjutnya.

Ustaz Adi Hidayat menerangkan, ketika seseorang melaksanakan salat berjamaah baik itu di kantor atau di rumah masih kalah pahalanya dari orang yang hendak melaksanakan salat di masjid.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
11:07
01:34
00:48
01:52
12:39
Viral