Ustaz Adi Hidayat (UAH) Sarankan Kirimkan Ini ke Orang yang sudah Meninggal.
Sumber :
  • Tangkapan Layar/YouTube Adi Hidayat Official

Dianjurkan Kirim Ini ke Arwah yang sudah Meninggal Dunia, Ustaz Adi Hidayat : Tiba-tiba di Alam Kuburnya Diangkat Satu Derajat

Kamis, 31 Agustus 2023 - 18:13 WIB

"Makanya Nabi berpesan, kalau ada yang meninggal dunia, ayo angkat kebaikan-kebaikannya. Aibnya tutup, kebaikannya angkat. Bukan dibicarakan buruknya," ujar Ustaz Adi Hidayat.

Ustaz Adi Hidayat kemudian berpesan agar umat muslim selalu meminta kepada Allah untuk berlindung dari keburukan fitnah saat meninggal. 

"Jadi ada orang, hidup dibicarakan, meninggal pun jadi gunjingan, contohnya Abu Jahal, Abu Lahab, sampai sekarang sudah 15 abad yang yang dibicarakan keburukannya saja," terang Ustaz Adi Hidayat.

Ustaz Adi Hidayat menjelaskan bahwa kita diminta oleh Nabi Muhammad untuk selalu berdoa untuk minta dilindungi dari fitnah saat meninggal.

“Hadits Muslim nomor 588,” ujar Ustaz Adi Hidayat.

Doa Agar Terhindar dari Fitnah


Ilustrasi Seorang Muslim sedang Berdoa (Ist)

اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنْ عَذَابِ جَهَنَّمَ، وَمِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ، وَمِنْ فِتْنَةِ الْمَحْيَا وَالْمَمَاتِ، وَمِنْ شَرِّ فِتْنَةِ الْمَسِيحِ الدَّجَّالِ

Baca: Allahumma inni audzubika min adzabi jahannama, wa min adzabil-qabri, wa min fitnati al-mahya wal-mamati, wa min syarri fitnati al-masiihi ad-Dajali.

Artinya:

"Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepadamu dari siksa neraka jahanam dan siksa kubur. Dari fitnah kehidupan dan kematian, serta dari keburukan fitnah Dajjal."

Doa tersebut dianjurkan selalu dibaca saat shalat sebelum salam.

Berita Terkait :
1 2 3
4
5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral