- Kolase tim tvOnenews.com
Doa Sebelum Makan yang Diucapkan Selama Ini Sudah Benar atau Belum? Kata Ustaz Adi Hidayat Menurut Hadist Ternyata…
tvOnenews.com - Sebagai umat Islam, sejak kecil kita diajarkan untuk berdoa sebelum melakukan sesuatu, salah satunya sebelum kita makan.
Namun, apakah doa sebelum makan yang selama ini diajarkan sudah benar?
Dalam salah satu dakwahnya, seorang pendakwah kondang, Ustaz Adi Hidayat mendapatkan pertanyaan dari jamaahnya yang bertanya terkait doa makan yang sesuai dengan tuntunan dari Rasulullah SAW.
Ustaz Adi Hidayat. (Ist)
Ketika itu, Ustaz Adi Hidayat menjelaskan kalau saat ini banyak yang keliru terkait dengan pemahaman hadits membaca doa makan apakah itu shahih atau dhaif.
Penjelasannya mengenai hal ini bahwasanya sepanjang kita menyebut nama Allah dengan bahasa apapun doa tersebut telah dianggap benar.
"Muwatta Imam Malik nomor hadits 2722 Nabi tidak mengatakan bacalah Bismillah hanya mengatakan Samillah. Nama Allah ada 99, jadi sepanjang kita menyebut nama Allah. Dibuat umum untuk memudahkan sepanjang kita menyebut nama Allah dengan bahasa apapun baik Bismillah, Ya Allah, Allahumma itu sudah benar," kata Ustaz Adi Hidayat.