Shireen Sungkar dan Zaskia Sungkar.
Sumber :
  • Tangkapan Layar/YouTube The Sungkars

Ingin Syar’i Tapi Tetap Stylish? Simak Tutorial Hijab Menutup Dada Ala Keluarga Sungkar

Rabu, 17 Januari 2024 - 14:57 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Tren hijab terus berkembang dan menciptakan keberagaman gaya di kalangan wanita Muslim di seluruh dunia, tak terkecuali Indonesia. 

Berbagai model dan gaya hijab mulai dari yang sederhana hingga modern dipamerkan oleh banyak desainer maupun publik figur.

Dua artis cantik Shireen dan Zaskia Sungkar membagikan cara berhijab mereka yang menutup dada tapi tetap fashionable.

Layaknya artis umumnya, semenjak memutuskan untuk berhijrah, gaya berpakaian Shireen dan Zaskia Sungkar juga ikut menjadi sorotan. 

Meski dengan busana syar’i, kakak beradik itu tetap tampil elegan dan stylish dalam balutan busana muslimnya. 

Shireen dan Zaskia memilih untuk tampil sederhana namun tetap terkesan anggun dan elegan.

Model hijab ini pun banyak diminati dan masih menjadi tren di kalangan wanita muslim Indonesia. 

Berikut tutorial mengenakan hijab menutup dada yang dibagikan keduanya melalui kanal Youtube The Sungkars.

Hijab Segi Empat Sehari-Hari


Tutorial Hijab Menutup Dada Ala Keluarga Sungkar (Sumber: Tangkapan Layar/Kanal YouTube/ The Sungkars)

Di salah satu video yang mereka unggah, Shireen membagikan tips dalam menggunakan hijab segi empat bermotif dengan jenis scarf. 

Shireen juga memberikan tips untuk memadu padankannya dengan pakaian yang polos. 

Berikut cara pakai hijab segi empat ala Shireen Sungkar:

- Lipat hijab segi empat menjadi segitiga.

- Pakai hijab segi empat yang telah dilipat dengan sisi kiri yang lebih pendek dari sisi kanan.

- Agar terlihat lebih tirus, usahakan untuk membuat bagian atasnya agak lancip.

- Kemudian lipat sedikit bagian kanan dan kiri di area telinga.

- Gunakan peniti balon untuk mengaitkan kedua sisi.

- Kemudian ambil bagian kiri dan tarik ke kanan lalu kaitkan dengan jarum atau peniti balon.

- Terakhir bagian kanan ke kiri lalu selempangkan ke bagian belakang pundak dan beri jarum.

Hijab Pashmina Acara Resmi


Tutorial Hijab Menutup Dada Ala Keluarga Sungkar (Sumber: Tangkapan Layar/Kanal YouTube/ The Sungkars)

Tips kedua yang Shireen bagikan adalah menggunakan hijab model pashmina dengan gaya yang lebih formal namun tetap nyaman dikenakan. 

Gaya hijab ini cocok dan dapat digunakan bagi wanita berhijab yang menggunakan kacamata. 

Berikut langkah menggunakan hijab pashmina ala Shireen:

- Gunakan ciput hijab agar pashmina lebih mudah diaplikasikan.

- Gunakan pashmina dengan sisi kiri yang lebih pendek dari sisi kanannya.

- Ambil sedikit bagian dalam hijab dekat area leher.

- Kaitkan kedua bagian tersebut dengan peniti.

- Kemudian, ambil bagian kanan dan lingkarkan ke belakang hingga mencapai ke sisi kiri.

- Ambil bagian kiri dan lebarkan ke sisi kanan dan kaitkan dengan jarum untuk menutup area dada.

Hijab Pashmina Berbahan Ceruti


Tutorial Hijab Menutup Dada Ala Keluarga Sungkar (Sumber: Tangkapan Layar/Kanal YouTube/ The Sungkars)

Melanjutkan tips menggunakan hijab model pashmina, Shireen kemudian memberikan tips untuk mengaplikasikan dengan gaya yang casual. 

Berikut langkah-langkah menggunakan hijab pashmina yang casual namun tetap menutup dada ala Shireen:

- Gunakan ciput agar pashmina mudah diaplikasikan.

- Gunakan pashmina dengan sisi kanan dan kiri sama panjang.

- Ikat kedua ujung bawah sisi kanan dan kiri menjadi satu.

- Kemudian silangkan kedua bagian hingga membentuk angka 8.

- Masukkan lingkaran bawah ke bagian kepala.

- Rapikan setiap sisi dari hijab pashmina.

Hijab Pashmina untuk Sehari-Hari


Tutorial Hijab Menutup Dada Ala Keluarga Sungkar (Sumber: Tangkapan Layar/Kanal YouTube/ The Sungkars)

Tak kalah dengan sang adik, Zaskia Sungkar juga ikut membagikan tipsnya dalam berhijab menggunakan pashmina. 

Dalam unggahan video lainnya, Zaskia tampak membagikan tutorial mengenakan hijab pashmina berbahan Ceruti untuk penggunaan sehari-hari. 

Berikut langkah-langkah menggunakan hijab menutup dada ala Zaskia Sungkar:

- Gunakan pashmina dengan sisi kiri lebih pendek dari sisi kanan.

- Bentuk pashmina dengan agak menutup bagian pipi.

- Gunakan peniti untuk mengaitkan pada bagian leher.

- Ambil bagian kiri dan kaitkan ke sisi kanan.

- Ambil bagian kanan yang lebih panjang dan lingkarkan dari belakang hingga ke sisi kiri.

- Gunakan peniti untuk mengaitkan sisi tersebut.

Nah itulah 4 cara menggunakan hijab menutup dada ala keluarga Sungkar.

Gaya ini tetap stylish meski dalam balutan syar’i. 

Mudah untuk ditiru bukan? Semoga tutorial ini dapat menginspirasi gaya berhijab kamu ya. (Jeni/put)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral