- Tangkapan Layar YouTube Adi Hidayat Official
Meski Saling Kenal, Memangnya Laki-laki dan Perempuan Boleh Berjabat Tangan Walau Bukan Mahram? Kata Ustaz Adi Hidayat…
"Dengan mahramnya, hadir dalam mahram-nya silakan, Musafaha itu kan juga tidak harus tangan saling berjabat," ujarnya.
"Anda ketemu misalnya dengan yang bukan mahram yang ingin ber-musafaha, musafaha tidak harus tangan ketemu dengan tangan," sambungnya.
Menurutnya, melakukan percakapan tidak harus dengan berjabatan tangan, bisa juga dilakukan dengan gestur seperti bersalaman.
"Jadi jangan dipahami, tangan itu terus menempel," kata Ustaz Adi Hidayat.
Ustaz Adi Hidayat, ulama kelahiran Pandeglang Banten ini kemudian menceritakan saat dirinya diundang dalam acara Hari Afrika Sedunia, dan kumpul para Dubes (Duta Besar) pada saat itu.
Diketahui, Ustaz Adi Hidayat pernah menempuh pendidikan di Kulliyah Dakwah Islamiyah Libya.
"Dan qadarullah juga ketua persatuan afrika-nya (Africa Union) pada saat itu perempuan, dan saya ngobrol ke beberapa Dubes, ada Dubes Libya juga," ucapnya.