- Kolase tim tvOnenews.com
Walau Doa Sampai Menangis Tak akan Terkabul, Malaikat pun Tak Mau Masuk Rumah Bila Masih Ada Barang Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat…
tvOnenews.com - Rumah akan terlihat indah bila dihiasi dengan benda atau barang-barang cantik. Terlebih lagi suasana menjadi lebih nyaman bila sesuai dengan keinginan pemilik rumah.
Namun pemilik rumah perlu waspada, sebab ada beberapa benda yang dilarang berada dalam rumah oleh ajaran Islam.
Meski benda tersebut bagus dan mahal, segera jauhkan dari dalam rumah. Bahkan malaikat pun tak ingin masuk datang dan masuk ke dalam rumah.
Apabila malaikat sampai tak sudi masuk ke dalam, maka doa apapun tidak akan terkabul pada penghuninya. Lantas, benda apakah yang dimaksud?
Seorang pendakwah, Ustaz Adi Hidayat menjelaskan sejumlah benda ini sebaiknya disingkirkan dari dalam rumah agar mendapat berkah.
Seperti apa penjelasan dari Ustaz Adi Hidayat mengenai hal tersebut? Simak informasinya berikut ini.
Dilansir pada tayangan di YouTube Adi Hidayat Official, dirinya menyebutkan bahwa terdapat benda-benda tertentu yang sebaiknya disingkirkan dari dalam rumah.
Bukan tanpa alasan, keberadaan benda-benda ini dapat mendatangkan keburukan. Salah satu akibat dari keberadaan benda tersebut membuat malaikat tak akan masuk ke dalam rumah.
Bila malaikat tak masuk ke dalam rumah, maka berkah dari Allah tidak akan sampai kepada penghuninya, bahkan doa apapun tidak akan terkabul.
Meskipun dinilai sebagai hal yang sepele namun dampaknya sangat luar biasa dan tidak boleh dianggap remeh. Apa saja benda yang dimaksud?
"Apa-apa yang diharamkan dari gambar-gambar dan patung-patung, patung-patung yang berbentuk," ungkap Ustaz Adi Hidayat pada tayangan di YouTube Adi Hidayat Official.
"Jika yang dimaksudkan patung-patung itu adalah patung-patung manusia atau hewan-hewan yang tadi dengan maksud-maksud yang saya maksudkan tadi," sambungnya.
Ustaz Adi Hidayat, (Ist)
Kemudian, Ustaz Adi Hidayat lebih merincikan patung dan gambar yang diharamkan untuk menjadi pajangan.
"Yang begitu dibikin untuk kekaguman untuk macam-macam sehingga melahirkan gambaran-gambaran yang merusak aqidah, itu haram hukumnya," jelas Ustaz Adi Hidayat.
"Dan itu ijma, itu ijma semua ulama sepakat, ulama sepakat, Nabi menyampaikan sahabat menerima tabi'in kemudian mengamalkan dan ulama semua sepakat," lanjutnya.
Menurut Ustaz Adi Hidayat, keberadaan patung dan gambar tersebut membuat malaikat tidak akan pernah mau masuk ke dalam rumah.
"Malaikat tidak pernah masuk ke dalam suatu rumah yang di dalamnya ada sifat-sifat, ada anjing di dalamnya, ada gambar-gambar, patung-patung, dan tidak juga kepada orang yang dalam keadaan junub yang belum dia bersuci di situ," pungkasnya. (far/kmr)