- pexels
Ternyata Kurma Jenis Ini yang Biasa Dikonsumsi oleh Rasulullah SAW saat Sahur
"Kurma basah itu kandungan gulanya jenis gula yang cepat sekali terserap ke dalam tubuh kita. Dengan mengonsumsi kurma basah itu kita dapatkan dua benefit sekaligus kan, airnya dapat, gulanya juga dapat," jelasnya.
Selain itu kurma juga bersifat panas lembab yang dapat memberikan kehangatan kepada orang-orang yang sedang berpuasa.
Dengan rasa manisnya, kurma juga cocok dikonsumsi oleh semua kalangan atau orang yang lambungnya bersifat dingin dan bersifat panas.
Tak hanya itu, dalam kurma juga terdapat mineral-mineral penting, seperti kalium, kalsium, magnesium yang punya efek untuk memperbaiki atau menyeimbangkan asam lambung ketika berbuka dengan kurma.
"Misalkan mengandung kalium dan kalsium yang tinggi, dia memberikan ketenangan sebenarnya. Jadi produk pangan yang mengandung kalium, kalsium, atau mineral dan mineral alkali biasanya berikan ketenangan dan bikin bahagia," tandasnya.(put)