Sumber :
- youtube
Azan Subuh Belum Berhenti Berkumandang, Masih Boleh Sahur Makan dan Minum? Ternyata Kata Ustaz Adi Hidayat...
Sabtu, 16 Maret 2024 - 10:17 WIB
Sehingga keliru jika ada yang menganggap masih boleh makan minum sahur apabila azan subuh masih berkumandang.
"Keliru kalau misalnya adzan sudah berkumandang masih makan masih minum," tegas Ustaz Adi Hidayat.
Menurut Ustaz Adi Hidayat, anggapan ini memang tak jarang berkembang di tengah-tengah masyarakat.
"Dulu masih ada istilah di daerah-daerah, kok masih makan, tenang adzannya belum selesai," kata Ustaz Adi Hidayat.
"Wah mau sampai kapan selesai, Baitulrahim selesai adzan, Al Azhar masih adzan, anda mau cari sampai kapan, kalau sudah adzan selesai makan, selesai minum," lanjutnya.
Wallahua'lam.
(far)