Potong kuku di malam hari, apakah boleh?.
Sumber :
  • Getty Images

Malam-malam Mau Potong Kuku Memang Boleh? Benarkah Bisa Bikin Umur Pendek? Jangan Sembarangan, Buya Yahya Peringatkan Ini..

Jumat, 3 Mei 2024 - 17:23 WIB

tvOnenews.com - Memangnya boleh potong kuku di małam hari? Mitos mengatakan bahwa potong kuku di malam hari bisa bikin umur pendek. 

Dalam salah satu kajiannya, Buya Yahya mengungkapkan hukum Islam terkait memotong kuku di malam hari. 

Memotong kuku merupakan salah satu tindakan yang dianjurkan dalam ajaran agama Islam.

Rasulullah SAW memberikan petunjuk untuk menjaga kebersihan, termasuk memotong kuku secara teratur. 

Lalu, apakah boleh potong kuku di malam hari?


Buya Yahya mengungkap hukum dalam ajaran Islam memotong kuku di malam hari. Sumber: YouTube/ Al Bahjah Tv

Tidak ada hukum yang secara khusus mengatur tentang potong kuku dalam Islam. Namun, tindakan tersebut termasuk dalam kategori yang dianjurkan dan disunnahkan. 

Rasulullah SAW sendiri memberikan contoh dengan memotong kuku dan merawat kebersihan tubuhnya.

Dalam menjalankan ajaran Islam, sebaiknya kita memperhatikan tata cara potong kuku yang bersih dan higienis. 

Salah satunya dengan memastikan alat yang digunakan steril dan menjaga kebersihan sekitar area kuku.

Salah satu jamaah bertanya pada Buya Yahya tentang apa hukumnya memotong kuku pada malam hari.

“Kata orang dulu, tidak boleh memotong kuku malam hari karena pamali, apakah benar?,” ujar salah satu jamaah bertanya pada Buya Yahya dilansir dari kanal YouTube Al Bahjah TV.

Buya Yahya mengatakan tak ada masalah jika mau memotong kuku malam hari.

“Gapapa, boleh. Jangankan potong kuku, Anda mau nyangkul malam hari juga oleh,” ujarnya.

Pamali atau larangan memotong kuku pada waktu-waktu tertentu tidak ada dalam ajaran Islam. 

“Tidak ada larangan. Anda boleh menjabat, menyapu, dan gunting kuku malam hari,” jelasnya.

Kemudian, Buya Yahya menegaskan bahwa tidak diperbolehkan memotong kuku malam hari karena dikarenakan untuk menghindari bahaya yang terjadi.

“Tidak ada haram. Kalaupun tidak boleh memotong kuku malam hari karena ada sesuatu yang membahayakan, misalnya lampunya mati atau gelap, itu kan bisa membahayakan.” tutup Buya Yahya terkait hukum potong kuku di malam hari. (hnf)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:10
01:29
03:46
02:20
01:37
02:13
Viral