Pembimbing jemaah haji Maktour, Ustaz Muhammad Hafidz Nurman..
Sumber :
  • Dok. Pribadi

Calon Haji Maktour Berangkat Mulai dari 26 Mei-10 Juni 2024, Peserta Paket Al Hidayah Paling Singkat, Beribadah di Tanah Suci 14 Hari Saja

Sabtu, 18 Mei 2024 - 18:30 WIB

"Untuk Al Fath, nantinya jemaah calon haji akan berangkat pada 26-27 Mei, kemudian untuk Al Hidayah 7-8 Juni, kemudian An Nur berangkat pada 9-10 Juni 2024. Semua terbagi dalam dua hari keberangkatan menuju Tanah Suci," kata Ustaz Hafidz kepada tvOnenews.com, Sabtu (18/5/2024).


Sejumlah jemaah calon haji Maktour ikuti kegiatan manasik ketiga yang diselenggarakan di Hotel Sultan, Jakarta, sebelum nantinya berangkat ke Tanah Suci pada akhir Mei dan Awal Juni 2024. (Tim tvOnenews.com - Fauzie Pradita Abbas)

Khusus untuk Al Hidayah, kata Ustaz Hafidz, paket haji tersebut merupakan yang paling laris karena waktu yang dibutuhkan untuk mengikuti serangkaian ibadah haji itu tergolong singkat.

Ustaz Hafidz menyebut, untuk paket Al Hidayah yang disediakan Maktour tersebut, jemaah calon haji hanya membutuhkan waktu 14 hari saja, itupun sudah termasuk dengan perjalanan pulang dan pergi.

"Dari tahun ke tahun, paket Al Hidayah ini memang yang paling mendominasi, karena singkat waktunya, contoh, bila pejabat-pejabat atau orang yang punya tingkat kesibukan yang luar biasa, tetap bisa beribadah haji dan mengikuti serangkaian kegiatannya lebih cepat. Hanya 14 hari, itupun dua harinya digunakan untuk perjalanan saat pergi dan pulang, jadi hanya 12 hari saja," kata dia.

Sementara itu, acara manasik ketiga tersebut pun berlangsung hangat dan interaktif. 

Seluruh jemaah calon haji Maktour diberi kesempatan mengajukan pertanyaan seputar ibadah haji atau hal-hal lain teknis terkait perjalanan yang akan dijalani. (abs)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:26
01:11
02:39
02:22
02:22
03:02
Viral