Sumber :
- Kolase tvOnenews.com
Niat Ingin Mendekatkan Diri pada Allah SWT, Tapi Gus Baha Bilang Rasulullah Tegaskan Shalat Tidak Boleh Terlalu Lama, Karena…
Sabtu, 18 Mei 2024 - 20:58 WIB
Seperti apa penjelasan Gus Baha mengenai hal tersebut? Simak informasinya berikut ini.
Dilansir tvOnenews.com dari tayangan di kanal YouTube Arah Batin, Allah telah memberi batas waktu shalat fardhu agar setiap hamba-Nya dapat menyesuaikan dengan aktivitas.
Bila seseorang tidak sempat mengerjakannya di awal waktu, maka Allah memberi kemudahan dengan bentang waktu atau durasi yang cukup.
Gus Baha. (Ist)
Begitu juga dengan durasi shalat, Gus Baha menjelaskan bahwa shalat pun harus memikirkan durasinya, jangan sampai terlalu lama.
Sebab menurutnya, seorang muslim hendaknya tidak melakukan shalat fardhu terlalu lama bahkan Nabi Muhammad SAW saja pernah menegur imam di masjid karena hal tersebut.
Sehingga hal ini dapat memberatkan makmum yang berada di belakangnya karena masih banyak kegiatan serta urusan lainnya.