Ustaz Adi Hidayat, amalan agar doa terkabul dan rezeki berlimpah.
Sumber :
  • youtube

Doa Terkabul walau Belum Berdoa, Rezeki Datang Sendiri walau Belum Berangkat Kerja, Kata Ustaz Adi Hidayat Amalkan...

Minggu, 19 Mei 2024 - 18:43 WIB

tvOnenews.com - Ada sebuah keistimewaan yang bisa didapat seorang muslim, ketika dirinya belum berdoa tapi doa langsung Allah kabulkan, belum berangkat kerja tapi rezeki sudah datang duluan.

Amalan apa yang perlu dikerjakan jika ingin mendapatkan kemudahan dalam urusan rezeki dan pengabulan doa?

Bagaimana caranya agar doa cepat terkabul dan pintu terbuka dari segala arah?

Bagi manusia, persoalan rezeki dan terkabulnya doa memang merupakan hal yang selalu diinginkan selama hidup di dunia.

Seperti dilansir tvOnenews.com dari kanal YouTube Ustaz Adi Hidayat, berikut cara agar doa cepat terkabul dan rezeki mengalir deras.

Menurut Ustaz Adi Hidayat, Allah sudah berikan jaminan kemudahan bagi manusia untuk bisa mendapatkan rezeki di dunia ini.

Bahkan dengan amalan tertentu, rezeki akan datang dengan sendirinya.

Pintu rezeki akan terbuka lebar sehingga dari langit maupun bumi akan berdatangan tanpa harus susah payah.

Ternyata, menurut Ustaz Adi Hidayat, kunci terkabulnya doa serta berlimpahnya rezeki adalah iman dan takwa seseorang.

"Kalau berkah itu sudah terkumpul yang ditunjukkan dengan iman dan takwa, coba lihat, Kita puasa pakai iman tidak? Pakai iman karena itu perintahnya. Kita saat puasa berlatih takwa tidak? Berlatih," ujar Ustaz Adi Hidayat.

Dengan bekal iman dan takwa tersebut yang kemudian digunakan untuk menjalani aktivitas sehari-hari dengan menaati perintah Allah serta menjahui segala yang diharamkan. 

"Kalau iman dipadukan dengan takwa dan kita gunakan iman dan takwa itu untuk menaati Allah apa yang terjadi akan dibuka semua akses langit dan bumi yang memudahkan kehidupan kita dibuka aksesnya," terang Ustaz Adi Hidayat.

Jika sudah berpegang teguh pada iman dan takwa serta menaati segala perintah Allah, menjauhi yang diharamkan, maka Allah berikan segala kebaikan dalam hidup.

Termasuk di dalamnya juga berkah sehingga apa yang didapat pasti akan terasa nikmat, bukan menjadi beban.

Maka doa pun akan langsung terkabul walau belum berdoa.

Rezeki juga akan datang dengan sendirinya walau belum berangkat kerja. 

"Dan yang dibuka bukan cuma akses, akses yang berkah yang baik semua. Jadi kalau doa, doa belum ngangkat tangan itu udah diijabah, baru terbersit dijawab. Sepanjang baik yang dimintakan," ungkap Ustaz Adi Hidayat. 

"Kalau kerja, kerja. Maaf ya, tidak susah dia baru bergerak rezeki datang," lanjutnya.

Ada banyak amalan yang bisa meningkatkan iman serta takwa seseorang, misalnya shalat dan puasa.

Wallahua'lam.


(far)


Dapatkan berita menarik lainnya dari tvOnenews.com di Google News, Klik di Sini

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral