Ustaz Syafiq Riza Basalamah mengatakan ada bacaan doa setelah shalat dhuha sesuai anjuran Nabi Muhammad SAW.
Sumber :
  • Kolase Tangkapan layar YouTube Syafiq Riza Basalamah Official & Unsplash/Masjid Pogung Dalangan

Tolong Baca Doa ini 100 Kali Setelah Shalat Dhuha, Kata Ustaz Syafiq Riza Basalamah Sesuai Anjuran Nabi Muhammad SAW

Selasa, 21 Mei 2024 - 09:40 WIB

tvOnenews.com - Shalat dhuha memiliki banyak keutamaan di dalamnya.

Umat Muslim mengerjakan shalat dhuha menjadi penyempurna amalan ketika dihisab oleh Allah SWT.

Sesuai Hadits Riwayat Abu Hurairah bahwa, shalat dhuha memiliki manfaat penyempurnaan amalan lima waktu yang kurang, Rasulullah SAW bersabda:

إنَّ أوَّلَ ما يُحاسَبُ به العَبْدُ يَوْمَ القِيامةِ مِن عَمَلِه صَلاتُه، فإن صلَحَتْ فقدْ أَفلَحَ وأَنجَحَ، وإن فَسَدَتْ فقدْ خابَ وخَسِرَ، فإن انْتَقَصَ مِن فَريضتِه شيءٌ قالَ الرَّبُّ تَعالى: انْظُروا هلْ لعَبْدي مِن تَطَوُّعٍ، فُيُكَمَّلُ بها ما انْتَقَصَ مِن الفَريضةِ، ثُمَّ يكونُ سائِرُ عَمَلِه على ذلك

Artinya: "Sesungguhnya yang pertama kali dihisab pada diri hamba pada hari kiamat dari amalan ia adalah shalat. Apabila benar (shalat) maka ia telah lulus dan beruntung, dan apabila rusak (shalatnya) maka ia akan kecewa dan rugi. Jika terdapat kekurangan pada shalat wajibnya, Allah berfirman, 'Perhatikanlah, apabila hamba-Ku mempunyai shalat sunnah (Dhuha) maka sempurnakan melalui shalat sunnah ia melengkapi yang menjadi kekurangan dari shalat lima waktunya. Jika selesai urusan shalat, barulah amalan lainnya." (HR. An-Nasa'i, Abu Dawud, Tirmidzi, dan Ibnu Majah)

Terutama bagi yang melantunkan doa setelah shalat dhuha maka menjadi amalan penghapus dosa dan pembuka pintu rezeki.


Ilustrasi seseorang membaca doa setelah shalat dhuha. (Istimewa)

Ustaz Syafiq Riza Basalamah menjelaskan ada satu amalan doa khusus sesuai sunnah Nabi Muhammad SAW yang selalu dibaca setelah shalat dhuha.

Lantas, apa bacaan doa khusus sunnah Nabi Muhammad SAW agar umat Muslim mengucapnya ketika setelah ibadah shalat dhuha? Mari simak penjelasan Ustaz Syafiq Riza Basalamah di sini!

Bagi Anda yang ingin mengetahui bacaan doa tersebut dari penjelasan Ustaz Syafiq Riza Basalamah, sebaiknya benar-benar simak di sini agar tidak salah tafsir.

Dilansir tvOnenews.com dari kanal YouTube Liaistifaroh, Ustaz Syafiq Riza Basalamah dalam kajiannya berbicara tentang shalat dhuha.

Ia menjelaskan ada poin penting yang harus dilakukan umat Muslim setelah shalat dhuha, yakni doa.

Pendakwah itu mengatakan bahwa, ada doa yang selalu dipakai Nabi Muhammad SAW setelah dhuha berdasarkan hadits shahih.

Ia menyebut doa khusus setelah shalat sunnah dhuha ini dibaca sebanyak 100 kali.

Berikut Bacaan Doa Setelah Shalat Dhuha sesuai Sunnah Nabi Muhammad SAW:

‏ اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِي، وَتُبْ عَلَيَّ، إِنَّكَ أَنْتَ التَّوَّابُ الرَّحِيمُ

Allahummaghfirli wa tub 'alayya innaka antat tawwabur rohim.

Artinya: "Ya Allah, ampunilah aku dan maafkan lah aku, sesungguhnya Engkau Maha Penerima Tobat dan Maha Pengampun."

Ia mengatakan bahwa, bacaan doa tersebut menjadi sunnah Nabi Muhammad SAW sesuai yang diriwayatkan Aisyah RA dari Abu Hurairah, Rasulullah SAW bersabda:

عَنْ عَائِشَةَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهَا قَالَتْ‏:‏ صَلَّى رَسُولُ اللهِ صلى الله عليه وسلم الضُّحَى ثُمَّ قَالَ‏:‏ اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِي، وَتُبْ عَلَيَّ، إِنَّكَ أَنْتَ التَّوَّابُ الرَّحِيمُ، حَتَّى قَالَهَا مِئَةَ مَرَّةٍ

Artinya: Aisyah berkata, "Rasulullah SAW melaksanakan shalat dhuha, kemudian beliau mengucapkan: Allahummaghfirli wa tub 'alayya innaka antat tawwabur rohim (Ya Allah, ampuni dosa saya dan terimalah taubat saya. Sesungguhnya Engkau maha penerima taubat dan Maha Pengampun), hingga 100 kali." (HR. Bukhari)

Maka dari itu, Ustaz Syafiq Riza Basalamah menyarankan umat Muslim bisa menggunakan doa ini diucap sebanyak 100 kali setelah dhuha.

"Jadi inilah bacaan yang sunnah dibaca setelah shalat dhuha," ungkap Ustaz Syafiq Riza Basalamah.

"Beliau setelah shalat baca allahummaghfirli watub alayya innaka antat tawwabur rohim 100 kali," tambahnya.

Menurutnya, doa yang biasa dipakai umat Muslim setelah dhuha sudah sangat umum.

Lagipula doa tersebut bukan menjadi anjuran dari Nabi Muhammad SAW.

"Adapun bacaan Allahumma Inna dhuha, dhuha uka, wal bahaa bahaa uka, itu doa bukan sunnah dari Rasulullah SAW," katanya.

Berikut Bacaan Doa Umum Dipanjatkan Setelah Shalat Dhuha:

اَللَّهُمَّ إِنَّ الضُّحَاءَ ضُحَاؤُكَ وَالبَهَاءَ بَهَاؤُكَ وَالجَمَالَ جَمَالُكَ وَالقُوَّةَ قُوَّتُكَ وَالقُدْرَةَ قُدْرَتُكَ وَالعِصْمَةَ عِصْمَتُكَ اَللَّهُمَّ إِنْ كَانَ رِزْقِي فِي السَّمَاءِ فَأَنْزِلْهُ وَإِنْ كَانَ فِي الأَرْضِ فَأَخْرِجْهُ وَإِنْ كَانَ مُعْسِرًا فَيَسِّرْهُ وَإِنْ كَانَ حَرَامًا فَطَهِّرْهُ وَإِنْ كَانَ بَعِيْدًا فَقَرِّبْهُ بِحَقِّ ضُحَائِكَ وَبَهَائِكَ وَجَمَالِكَ وَقُوَّتِكَ وَقُدْرَتِكَ آتِنِي مَا آتَيْتَ عِبَادَكَ الصَّالِحِيْنَ اَللَّهُمَّ بِكَ أُصَاوِلُ وَبِكَ أُحَاوِلُ وَبِكَ أُقَاتِلُ ثُمَّ يَقُوْلُ رَبِّ اغْفِرْ لِي وَارْحَمْنِي وَتُبْ عَلَيَّ إِنَّكَ أَنْتَ التَّوَّابُ الرَّحِيْمُ

Arab Latin:

Allahumma innadh dhuhaa'a dhuhaa'uka wal bahaa'a bahaa'uka wal jamaala jamaaluka wa quwwata quwwatuka wal qudrata qudratuka wal 'ishmata 'ishmatuka. Allahumma in kaana rizqii fis samaa 'i fa anzilhu wain kaana fil ardhi fa akhrijhu wa in kaana mu'siran fa yassirhu wain kaana haraaman fa thahhrihu wa in kaana ba'iidan fa qarribhu bihaqqi dhuhaa 'ika wa bahaa 'ika wa jamaalika wa quwwatika wa qudratika aatinii maa aataita bihi 'ibaadakash shaalihiin.

Artinya:

"Ya Allah Ya Rabb, sesungguhnya dhuha ini adalah dhuha-Mu, semua keagungan adalah keagungan-Mu, semua keindahan adalah keindahan-Mu, semua perlindungan adalah perlindungan-Mu, dan semua segala bentuk kekuatan adalah kekuatan-Mu."

"Ya Allah, jika rezeki hamba-Mu ini ada di langit, turunkanlah, jika di dalam bumi, tunjukkanlah, jika rezeki itu sulit diraih, mudahkanlah, jika haram, maka sucikanlah, dan jika (hamba) masih jauh, dekatkanlah dengan kebenaran dhuha-Mu, keagungan-Mu, keindahan-Mu, dan kekuatan-Mu."

"Dan karuniakanlah kepada hamba-Mu ini (rezeki) yang telah Engkau anugerahkan kepada hamba-hambaMu yang saleh."

Kesimpulannya bahwa, umat Muslim bisa membaca doa setelah shalat dhuha di atas sebanyak 100 kali sesuai anjuran atau sunnah Nabi Muhammad SAW dari hadits sahih.

Apabila Anda masih belum menemukan jawaban tafsir di atas dapat dengar kajian dari para ulama, ustaz, kyai hingga tokoh agama lain agar mendapat berbagai perspektif.

Wallahu A'lam Bishawab.

(hap)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:29
01:44
01:26
01:31
02:50
03:27
Viral