Jemaah calon haji saat memanjatkan doa di Arafah, Sabtu (15/6/2024)..
Sumber :
  • Istimewa

Sunset Tersedih di Arafah

Minggu, 16 Juni 2024 - 19:49 WIB

Arafah, tvOnenews.com - Menjelang matahari terbenam, sejumlah jemaah calon haji di Arafah mulai keluar dari tenda mereka dari masing-masing Maktab untuk memanjatkan doa-doa terbaik yang keluar dari mulut mereka.

Berpakaian serba putih, ikhwan dan akhwat yang berihram berkumpul di luar seraya memandangi langit yang indah, melihat momen matahari terbenam (sunset) di Arafah.

Ya, jika biasanya pemandangan sunset menjadi hal yang menggembirakan, namun tidak saat itu bagi para jemaah calon haji yang berada di Arafah.

Momen matahari terbenam di Arafah. (source: tvOne/Andromeda Mercury)

Bisa dibilang, saat wukuf di Arafah, sejumlah jemaah merasa momen terbenamnya matahari itu justru malah menjadi momen 'sunset' tersedih bagi mereka.

Di momen terbenamnya matahari saat Wukuf di Arafah itu, semua orang mengangkat kedua tangannya ke atas, memohon ampun, berserah diri, masing-masing berharap dosa diampuni dan doa-doa terbaik yang dipanjatkan terkabulkan.

Suara tangis pun tak terelakkan, sejumlah jemaah rasanya menikmati setiap air mata yang membasahi wajah mereka masing-masing.

Terdengar lantang suara sang Ustaz yang memimpin langsung doa saat jemaah dari Maktour dikumpulkan di luar tenda untuk memanjatkan doa sambil menghadap kiblat, bertepatan dengan momen matahari terbenam.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral