- Istimewa
Meski Amalan ini Sederhana, Ternyata Kehebatannya dapat Menandingi Pahala Sahalat Tahajud, Habib Novel Alaydrus Bilang…
"Ibu-ibu kalau mau senangkan orang gampang, yang ahli masak kirimi tetangga masakan, senang itu," kata Habib Novel Alaydrus.
"Kalau ada orang ngidam pengen masakan tertentu, niatkan itu saya masakin biar senang dia," sambungnya.
Saking dahsyatnya pahala yang dihasilkan dari menyenangkan orang lain, Habib Novel Alaydrus sampai menyebut mungkin bisa mengalahkan pahala tahajud.
"Itu amalan yang luar biasa, bahkan mungkin bisa mengalahkan pahala tahajud," sebutnya.
Mengapa bisa kalahkan pahala shalat tahajud?
"Mungkin tahajudmu, tahajudku enggak khusyuk, banyak riya, banyak ujub, banyak sum'ah, dan lain sebagainya," tutur Habib Novel Alaydrus.
Dengan menyenangkan hati orang, walaupun tujuannya diniatkan riya tapi tetap bisa mendapatkan doa tulus dari orang yang diberi.