Pandangan 2 Ahli Agama soal Gelar Haji.
Sumber :
  • dok.tangkapan layar youtube/instagram

Ingin Sekali Anak Dipanggil Haji Orang Tua Atta Halilintar Jadi Sorotan, Ini Pandangan Buya Yahya dan Ustaz Adi Hidayat Ingatkan Makna Mabrur dan Bukan Hal yang Dibanggakan

Rabu, 26 Juni 2024 - 05:36 WIB

Jakarta, tvOnenews.com-- Orang tua dari artis Atta Halilintar tengah jadi sorotan publik.

 


Diduga dinilai gila hormat haji terlihat, saat momen lamaran Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid. Orang tua Atta Halilintar meminta Pembawa Acara untuk memanggil anaknya dengan gelar Haji.

 

Di mana, itu juga untuk adiknya Atta yaitu Thariq, orang tua memamerkan kalau anaknya pernah haji saat usia masih kecil

 

"Tadi sebut-sebut haji jadi ingat, Thariq ini juga sudah haji. Waktu umur 2 bulan sudah naik haji sama kita. Jadi baru selesai nifas, terus pergi haji," kata Geni Faruk saat acara disiarkan di YouTube

 


Melihat ini, mengingatkan kita  pada ceramah Ustaz Adi Hidayat disiarkan di YouTube Adi Hidayat Official.


Menurut Ustaz Adi Hidayat kalau gelar atau sapaan haji atau hajah tidak penting.

 

Sebab sapaan haji familiar di Arab Saudi, dan bermuasal dari sana, dengan maksud baik.

 

Menurut  Ustaz Adi Hidayat sapaan haji bertujuan, sebagai pengingat bahwa seseorang sudah beribadah haji.

 

 

"Kalimat-kalimat haji yang melekat kepada nama itu, asal mulanya ungkapan-ungkapan orang Arab," kata Ustaz Adi Hidayat dikutip, Rabu (26/6/2924)

 

 

"Semoga hajinya menjadi mabrur, maka ketika mereka kembali ke tempat masing-masing telah berhaji ,dan orang-orang memanggilnya begini Ya hajj (ya haji) itu adalah kalimat pengingat," jelas Ustaz Adi

 

Dengan demikian, makna dan tujuan dari sapaan haji bukan untuk membanggakan suatu gelar, melainkan pengingat agar tetap terjaga ibadahnya.

 

Sehingga pahala dan jaminan surganya dari ibadah haji tidak hilang. Akibat perilaku buruk atau ucapan kotor.

 


"Jangan sampai keluar kalimat-kalimat yang kotor lagi, karena kalau keluar kalimat itu, sayang capek-capek haji sudah dapat jaminan surga, tiba-tiba surganya hilang gara-gara kotoran yang keluar dari lisan," terang Ustaz Adi

 

 

"Jadi dasarnya kalimat-kalimat haji itu sebagai pengingat. Bahwa kita sudah menunaikan ibadah besar hadiahnya di hadapan sudah ada surga, jangan dikotori dengan amalan maksiat. Ini bukan kalimat kebanggaan tapi pengingat," pesannya

 

 

Sebagaimana keutamaan dalam beribadah, seperti shalat ataupun puasa dan haji, katanya semata-mata hanya untuk takwa ke Allah swt.

 

 

Sehubungam dengan Atta Halilintar itu, ahli agama Buya Yahya dalam sisi berbeda pun menjelaskan. Kalau sapaan atau gelar haji juga bisa dipakai untuk mereka yang belum ibadah haji.

 

 

"Ada dua pendapat, menurut sebagian pak haji itu nggak boleh, kamu belum berhaji kok dipanggil pak haji karena dia iri," kata Buya Yahya dalam YouTube Al-Bahjah tv

 

 

"Menurut lainnya ya nggak apa-apa panggil pak haji, semoga bisa cepat haji. Iya nggak apa-apa sebetulnya," sambung Pendakwah ini

 


Sehingga bisa disimpulkan kalau panggilan pak haji atau ibu hajah, bukan lah sesuatu yang istimewa dalam Islam.


Namun, haji justru mengingatkan agar senantiasa selalu dekat dengan Allah SWT.  Waallahualam. (klw).

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:56
02:26
00:41
01:23
00:56
01:52
Viral