Sumber :
- Kolase tangkapan layar YouTube Al-Bahjah TV & Freepik
Tren Cek Khodam di Media Sosial Tak Terbendung, Buya Yahya Beri Pandangan dalam Ajaran Islam: Enggak Usah Dicari
Kamis, 27 Juni 2024 - 10:35 WIB
tvOnenews.com - Fenomena cek khodam semakin ramai di media sosial, khususnya di TikTok dan Instagram sebagai wadah tren tersebut.
Tren cek khodam ini berasal dari inovasi salah satu pengguna TikTok mempercayai entitas spiritual biasa dikenal makhluk gaib bisa memberikan bantuan terhadap individu.
Misalnya bantuan makhluk gaib ini meliputi aspek kesehatan, perlindungan, keselamatan hingga keinginannya cepat tercapai.
Akun TikTok tersebut memberikan konten melalui siaran langsung berdalih baca khodam lewat nama pengguna masing-masing.
Namun, pemilik akun TikTok tersebut tidak melihatkan wajahnya saat membacakan khodam.
Ilustrasi cek khodam. (Freepik)
Akun tersebut hanya mengeluarkan suara untuk membaca permintaan dari para pengguna TikTok saat memberikan sajian konten cek khodam.