- Media Center Haji 2024
Mulai 2024 Daging Dam Jemaah Haji Akan Dikirim ke Tanah Air, Tahun Depan Rencananya Tenaga Juru Sembelih dari Indonesia
Makkah, tvOnenews.com - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy melihat adanya peluang ekonomi ekosistem haji.
Salah satunya peluang pengiriman tenaga juru sembelih dari Indonesia.
Hal itu ia katakan saat dirinya dan rombongan meninjau Rumah Potong Hewan (RPH) Ukaisyiyah di Makkah.
Di lokasi inilah, Muhadjir melihat prosesi penyembelihan yang dilakukan.
“Kita berkewajiban untuk memastikan prosesi yang dilakukan sesuai dengan syariah, dan daging hasil sembelihan diserahkan kepada yang berhak,” katanya.
Berdasarkan keterangan pengelola RPH, di musim haji mereka mempekerjakan 5.000 tenaga penyembelih.
“Tadi kita ngomong-ngomong, dari syahbandar (pengelola RPH) menginginkan ada penyembelih dari Indonesia,” kata Muhadjir.