Sumber :
- Kemenag
Rencana Paus Fransiskus Sambangi Indonesia, Menag Yaqut: Momentum sebagai Barometer Beragama yang Damai
Jumat, 19 Juli 2024 - 15:27 WIB
Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Agama (Menag) RI Yaqut Cholil Qoumas menyampaikan bahwa, Paus Fransiskus akan mengunjungi Indonesia.
Gus Men sapaan akrabnya mengatakan pemerintah dan masyarakat Indonesia siap memberikan sambutan terbaik saat Paus Fransiskus berkunjung ke Indonesia.
"Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia dianggap sebagai momentum penting," ungkap Gus Men di Kantor Pusat Kemenag RI, Jakarta dikutip tvOnenews.com, Jumat (19/7/2024).
Ia menjelaskan kehadiran Paus Fransiskus menunjukkan adanya simbol membentuk persahabatan.
Tak hanya itu, ia menilai apabila Paus Fransiskus hadir menjadi momentum dalam berdialog antar umat beragama.
Hal ini bertujuan untuk menjadikan Indonesia terus mengembangkan moderasi beragama.