Ternyata Ini Alasan Rasulullah SAW Selalu Puasa Senin Kamis, Kata Buya Yahya Saat Amal Disodorkan Kepada Allah SWT.
Sumber :
  • Tangkapan Layar/YouTube Al-Bahjah TV

Ternyata Ini Alasan Rasulullah SAW Selalu Puasa Senin Kamis, Kata Buya Yahya Saat Amal Disodorkan Kepada Allah SWT

Rabu, 31 Juli 2024 - 20:18 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Buya Yahya dalam sebuah ceramah menjelaskan tiga alasan Rasulullah SAW selalu puasa senin kamis.

Berikut penjelasannya yang dirangkum tvOnenews.com dari ceramah yang diunggah di YouTube Al-Bahjah TV.

Hari Lahir Nabi Muhammad SAW

Alasan pertama mengapa Rasulullah SAW selalu puasa senin kamis adalah karena itu adalah hari lahirnya.

"Makanya yang tidak bisa mengagungkan kelahiran nabi, dia harus paham hadis ini,” kata Buya Yahya.

“Kalau ndak ada perlu dan tidak ada nilainya pada kelahiran nabi, tak perlu disebut," sambungnya.

Saat Rasulullah SAW Mendapatkan Wahyu Pertama

Selain hari lahir Rasulullah SAW, Buya Yahya juga menyebutkan, di hari senin adalah saat Beliau mendapatkan wahyu pertama dari Allah SWT. 

"Jadi kemulian ada di saat hari kelahiran baginda nabi Muhammad saw dan kemudian saat Nabi diutus," ujarnya.

Dari Abi Qotadah al-Anshori RA sesungguhnya Rasulullah SAW pernah ditanya mengenai puasa hari senin. Rasulullah SAW menjawab: Pada hari itu aku dilahirkan dan wahyu diturunkan kepadaku” (H.R. Muslim).

Kata Buya Yahya,  dari riwayat inilah setiap Muslim jadi paham untuk mengagungkan hari kelahiran Nabi SAW. 

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:18
17:04
13:56
08:11
06:03
03:08
Viral