Ustaz Adi Hidayat mengabarkan waktu shalat Isya ini mempunyai hukum mengerikan jika mengerjakan di jam itu.
Sumber :
  • Kolase tangkapan layar YouTube Adi Hidayat Official & Tim tvOnenews

Meski Masih Masuk Jamnya, Tolong Hindari Shalat Isya di Waktu ini, Hukumnya Bukan Main-main Kata Ustaz Adi Hidayat...

Kamis, 15 Agustus 2024 - 21:03 WIB

"Dianggap tidak disukai, bahkan makruh bagi orang yang sengaja mengakhirkan shalat Isya, sampai mendekat ke waktu sahar, 30 menit sebelum waktu Subuh," paparnya.

"Itu dipandang makruh sekali pun masih ada waktunya di situ," tambahnya.

Ustaz Adi Hidayat mencontohkan waktu masuk Subuh pada jam 4 lewat 15 menit maka waktu yang tidak makruh sebelum jam 4 kurang 15 menit dalam suatu daerah.

Ia menyebutkan jika seseorang yang tinggal di daerah tersebut lalu mengerjakan Isya lewat pukul 03.45 maka sudah masuk waktu makruh.

Maka, Ustaz Adi Hidayat berpesan agar seseorang mengerjakan shalat Isya tepat waktu agar tidak masuk golongan melalaikan ibadah wajibnya.

Sesuai dalil Al-Quran melalui Surah Maryam ayat 19 mengenai peringatan melalaikan pengerjaan shalat lima waktu, Allah SWT berfirman:

فَخَلَفَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ خَلْفٌ اَضَاعُوا الصَّلٰوةَ وَاتَّبَعُوا الشَّهَوٰتِ فَسَوْفَ يَلْقَوْنَ غَيًّا ۙ

Berita Terkait :
1 2 3
4
5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral