Ketua Umum PBNU KH. Yahya Cholil Staquf alias Gus Yahya.
Sumber :
  • tvOne

Keputusan PBNU Dikeluarkan untuk Urusan PKB, Gus Yahya: Ini Bukan Soal Bertengkar dengan Cak Imin, Kita Main Nyata

Jumat, 16 Agustus 2024 - 20:37 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH. Yahya Cholil Staquf mengatakan pihaknya telah mengeluarkan keputusan terhadap Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Gus Yahya sapaan akrabnya menjelaskan bahwa, keputusan PBNU terhadap urusan PKB berdasarkan sikap organisasi bukan tentang hanya urusan individu atau perorangan.

"Semua yang dilakukan atau dikatakan, dinyatakan kepada publik oleh setiap personel pengurus PBNU adalah sikap organisasi bukan sikap perorangan," ujar Gus Yahya di Hotel Acacia Jakarta, Jumat (16/8/2024) siang.

Gus Yahya menyampaikan keputusan PBNU terhadap urusan PKB di hadapan ratusan pengurus Banser, Ansor, serta Pagar Nusa se-Indonesia.

Ia menuturkan penyampaian keputusan PBNU ketika pengurus Ansor, Banser, dan Pagar Nusa sedang konsolidasi internal membahas hubungan PBNU dan PKB ke depannya.

Gus Yahya mengingatkan apabila ada keputusan bukan berasal darinya melainkan dari hasil musyawarah dilakukan oleh seluruh jajaran PBNU.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral