Sumber :
- youtube
Masih Suka 'Kretek-kretek' atau Membunyikan Jari saat Shalat? Ternyata Kata Ustaz Khalid Basalamah Itu Bisa...
Selasa, 27 Agustus 2024 - 14:23 WIB
"Apakah kita tidak boleh membunyikan sendi-sendi dalam shalat."
Ustaz Khalid Basalamah kemudian menjelaskan bahwa hukum membunyikan jari dalam shalat bukanlah sesuatu yang dilarang menurut sebagian ulama, melainkan makruh hukumnya.
"Jadi setahu saya Allahu a'lam ini sebagian ulama memakruhkan, jadi bukan tidak boleh. Karena, ada gerakan-gerakan yang dibolehkan dalam shalat kalau sifatnya darurat," kata Ustaz Khalid Basalamah.
Walaupun makruh, Ustaz Khalid Basalamah menyarankan agar menghindari kebiasaan membunyikan jari di dalam shalat maupun di luar shalat karena memang dari sisi kesehatan tidak baik.
"Darurat itu tidak ada masalah, tapi sebaiknya dihindari. Ini juga secara medis kurang sehat karena biasanya jadi renggang jari-jari. Maka, lebih baik dijauhi," ujar Ustaz Khalid Basalamah.
Selain karena alasan kesehatan, menurut Ustaz Khalid Basalamah membunyikan jari ini juga dianggap kurang sopan.
Misalnya di hadapan atasan lalu membunyikan jari tentunya tidak sopan.