- youtube
Jika Nemu Benda Ini di Rumah Jangan Langsung Dibuang agar Rezeki Tak Mampet, Kata Buya Yahya Sebaiknya Itu...
Jika terbiasa untuk membuang-buang barang, maka itu merupakan sifat mubazir yang harus dihindari.
Termasuk jika membuang-buang baju dengan alasan tidak lagi selera padahal masih layak dikenakan.
"Makanya, jangan sampai ada di antara kalian wahai anakku, buang baju. Baju ini, nggak," tegas Buya Yahya.
Daripada dibuang, Buya Yahya menganjurkan agar dirapikan saja kemudian bisa dihadiahkan untuk yang membutuhkan selama memang kondisinya masih bagus.
Misalnya hanya karena sudah tidak muat, tidak cocok lagi, sementara kondisinya masih bagus maka lebih baik disedekahkan saja daripada dibuang.
Jika dibuang, maka itu termasuk mubazir, sikap yang tidak mensyukuri nikmat Allah.
"Kalau memang kamu sudah tidak mau pakai rapikan, hadiahkan. Mubazir itu tidak mensyukuri nikmat Allah," kata Buya Yahya.