- youtube
Jika Nemu Benda Ini di Rumah Jangan Langsung Dibuang agar Rezeki Tak Mampet, Kata Buya Yahya Sebaiknya Itu...
tvOnenews.com - Mulai sekarang coba perhatikan apa isi di dalam lemari tapi jangan langsung buang barang di dalamnya karena bisa berpengaruh terhadap rezeki.
Perhatikan baik-baik cara memperlakukan barang-barang yang ada di dalam rumah agar tidak berpengaruh pada sempitnya rezeki.
Lantas apa hubungan antara barang-barang tersebut dengan rezeki?
Apa yang harus dilakukan agar rezeki selalu deras?
Seperti dilansir tvOnenews.com dari kanal YouTube Al Bahjah TV, berikut penjelasan Buya Yahya tentang rezeki.
Buya Yahya menjelaskan bahwa di dalam menjalani kehidupan ini tidak boleh sembarangan.
Perhatikan setiap tingkah laku karena bisa berdampak pada kehidupan di dunia dan akhirat.
Jangan sampai apa yang dilakukan termasuk dalam perbuatan dosa yang membawa keburukan.
Termasuk dalam hal-hal kecil di lingkungan rumah, jangan sampai melakukan sesuatu yang dianggap buruk.
Di antara sifat buruk yang sering dimiliki orang manusia adalah mubazir.
Buya Yahya mengingatkan bahwa sifat mubazir ini bisa menjadi sebab kefakiran, disempitkan rezeki oleh Allah,
"Dan diyakini, mubazirkan sesuatu itu menjadi sebab kefakiran lho ya hati-hati," ungkap Buya Yahya.
Salah satu wujud sifat mubazir dapat terlihat dari sikap yang dilakukan pada barang yang dimiliki.
Jika terbiasa untuk membuang-buang barang, maka itu merupakan sifat mubazir yang harus dihindari.
Termasuk jika membuang-buang baju dengan alasan tidak lagi selera padahal masih layak dikenakan.
"Makanya, jangan sampai ada di antara kalian wahai anakku, buang baju. Baju ini, nggak," tegas Buya Yahya.
Daripada dibuang, Buya Yahya menganjurkan agar dirapikan saja kemudian bisa dihadiahkan untuk yang membutuhkan selama memang kondisinya masih bagus.
Misalnya hanya karena sudah tidak muat, tidak cocok lagi, sementara kondisinya masih bagus maka lebih baik disedekahkan saja daripada dibuang.
Jika dibuang, maka itu termasuk mubazir, sikap yang tidak mensyukuri nikmat Allah.
"Kalau memang kamu sudah tidak mau pakai rapikan, hadiahkan. Mubazir itu tidak mensyukuri nikmat Allah," kata Buya Yahya.
Hukuman bagi orang-orang yang tidak mau bersyukur ini cukup berat yakni akan dicabut nikmat dan rezeki.
"Apa hukuman daripada tidak mensyukuri, akan dicabut itu nikmat," ujar Buya Yahya.
"Makanya jangan mubazirkan di rumah, tolong. Termasuk yang sudah berumah tangga dan sebagainya. Jangan biasakan mubazir," lanjutnya.
Segera periksa kembali apa yang ada di dalam rumah, jika ada benda yang masih bagus kondisinya tapi tak terpakai, lebih baik disedekahkan kepada yang membutuhkan.
Selain pakaian, juga soal makanan, sebaiknya jangan gampang membuang-buang sesuatu yang dianggap sudah tak digunakan lagi.
"Kalau ternyata kita sudah tidak makan, kita berikan kepada orang yang bakal bisa mengambil, memanfaatkan makanan tersebut," kata Buya Yahya.
"Jangan biasakan mubazirkan rezeki," lanjutnya.
Sementara jika rajin sedekah dan mensyukuri nikmat Allah, maka dijamin rezeki akan terus berdatangan dari segala penjuru.
Wallahua'lam.
(far)
Dapatkan berita menarik lainnya dari tvOnenews.com di Google News, Klik di Sini