Jangan Tinggalkan Tasbih atau Zikir, Tafsir Surah Ar Rum Ayat 17.
Sumber :
  • freepik

Tafsir Surah Ar Rum Ayat 17: Bertasbihlah atau Berzikirlah, Agar Kegembiraan dan Kesenangan di Surga Dapat Dicapai

Rabu, 28 Agustus 2024 - 09:18 WIB

An-Nahhās, seorang ahli tafsir, juga berpendapat bahwa ayat-ayat tersebut di atas berkenaan dengan salat lima waktu. 

Beliau mendukung pendapat ‘Ali bin Sulaiman yang berkata bahwa ayat itu ialah bertasbih kepada Allah dalam shalat, sebab tasbih itu ada dalam salat-salat tersebut.

Imam ar-Rāzi berpendapat bahwa tasbih itu berarti “penyucian”. Pendapat ini lebih kuat dan lebih utama, sebab dalam penyucian itu termasuk salat. Penyucian yang disuruh ialah:
1.     Penyucian hati, yaitu itikad yang teguh.
2.     Penyucian lidah beserta hati, yaitu mengatakan yang baik-baik.
3.     Penyucian anggota tubuh beserta hati dan lidah, yaitu mengerjakan yang baik-baik (amal saleh).

Penyucian pertama di atas ialah pokok, sedang yang kedua adalah hasil yang pertama, dan ketiga adalah hasil dari yang kedua. 

Sebab seorang manusia yang mempunyai itikad baik yang timbul dari hatinya, tercermin dari tutur katanya yang baik. 

Apabila dia berkata maka kebenaran perkataannya itu akan jelas terlihat dalam tingkah laku dan segala perbuatannya. 

Lidah adalah penerjemah dari apa yang terbesit dalam hati. Sedangkan perbuatan anggota tubuh adalah perwujudan dari isi hati dan apa yang telah dikatakan lisan. 

Berita Terkait :
1 2
3
4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:49
03:52
06:35
02:14
03:33
10:42
Viral