Imam Besar Masjid Istiqlal Prof Nasaruddin Umar.
Sumber :
  • ANTARA/Anita Permata Dewi

Soal Tanda Tangan Deklarasi dengan Paus Fransiskus, Nasaruddin Umar: Kemanusiaan Tak Berarti kalau Tidak Ada ini

Rabu, 4 September 2024 - 17:16 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar menyampaikan penandatanganan deklarasi tentang kemanusiaan akan dilakukan bersama Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik se-Dunia dan Kepala Negara Vatikan, Sri Paus Fransiskus pada Kamis (5/9/2024).

Nasaruddin Umar menjelaskan penandatanganan kesepakatan dengan Sri Paus Fransiskus menunjukkan peran lingkungan sehat salah satu bentuk mendukung adanya kemanusiaan.

"Karena tanpa lingkungan yang sehat tidak mungkin ada dunia kemanusiaan yang sehat juga," ungkap Nasaruddin di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (4/9/2024).

Ia menyampaikan bahwa, Paus Fransiskus merasa khawatir terkait kemanusiaan.

Hal ini mengingatkan kalangan kelompok tertindas, kaum marjinal hingga fakir miskin selalu menjadi pusat perhatian oleh Paus Fransiskus.


Sri Paus Fransiskus menyapa warga sekitar dari mobil Toyota Kijang Innova Zenix. (tvOnenews.com/Julio Trisaputra)

Menurutnya, peran lingkungan dan kemanusiaan sehat berkesinambungan dalam mendorong merawat penggunaan bahasa agama.

Imam Besar Masjid Istiqlal itu menyebutkan adanya penandatangan ini diharapkan upaya mendorong perdamaian dan turut memberikan dampak positif untuk dunia.

Ia menambahkan saat dialog lintas iman bersama para tokoh lintas agama akan dilakukan proses agenda penandatanganan deklarasi tentang kemanusiaan dengan Paus.

"Ada penandatanganan antara imam besar dan Paus tentang apa yang menjadi concern kita sekarang ini," tuturnya.

"Ya, misalnya terjadinya masalah-masalah kemanusiaan di beberapa tempat. Saya kira ini adalah waktu yang sangat bagus untuk menyampaikan sesuatu yang sangat penting," sambungnya.

Imam Besar Masjid Istiqlal akan melakukan proses penandatanganan kesepakatan kemanusiaan bersama Paus.

Para tokoh lintas agama akan menyaksikan penandatanganan deklarasi tersebut di tengah-tengah agenda Paus Fransiskus berkunjung menuju terowongan Masjid Istiqlal-Gereja Katedral.

Sebagai informasi tambahan, Paus Fransiskus yang akan menandatangani deklarasi tersebut bersama Imam Besar Masjid Istiqlal mengambil judul "Deklarasi Bersama Istiqlal 2024: Meneguhkan Kerukunan Umat Beragama untuk Kemanusiaan".

Isu dehumanisasi dan lingkungan menjadi dua hal poin utama yang digarisbawahi dalam penandatanganan deklarasi tersebut.

(ant/hap)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:20
11:03
03:07
02:21
02:51
02:02
Viral