Syekh Ali Jaber.
Sumber :
  • YouTube

Memang Boleh Salat Dhuha Hanya 2 Rakaat? Syekh Ali Jaber Bilang Sunnah Rasulullah SAW Sebenarnya...

Minggu, 15 September 2024 - 09:32 WIB

Salat Dhuha bisa dilakukan minimal dua rakaat. Jika seseorang mampu, ia bisa menambah jumlah rakaat hingga empat, enam, delapan, bahkan lebih.

“Boleh, contohnya karena orang bekerja. Sehingga harus disesuaikan dengan pekerjaan,” ungkap Syekh Ali Jaber.

Namun, jumlah rakaat yang afdhol menurut Syekh Ali Jaber adalah 4 rakaat.

Beliau menegaskan bahwa yang paling penting dari Salat Dhuha bukanlah jumlah rakaatnya, melainkan keikhlasan dan konsistensi dalam melaksanakannya.

Dalam sebuah hadis yang diriwayatkan, Rasulullah SAW pernah melaksanakan salat Dhuha sebanyak delapan rakaat.

“Rasulullah SAW melaksanakan Salat Dhuha pada hari penaklukan Makkah sebanyak delapan rakaat. Pada setiap dua rakaat beliau salam,” (HR. Bukhari dan Muslim).

Syekh Ali Jaber juga menjelaskan bahwa waktu terbaik untuk melaksanakan salat Dhuha adalah setelah matahari naik sepenggalah.

Berita Terkait :
1 2
3
4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:54
03:55
05:35
03:29
06:33
02:13
Viral