Merasa Punya Dosa Setinggi Gunung Juga Bisa Dimaafkan oleh Allah SWT, Ustaz Adi Hidayat Ungkap Selama Mau.....
Sumber :
  • dok.tangkapan layar youtube

Merasa Punya Dosa Setinggi Gunung Juga Bisa Dimaafkan oleh Allah SWT, Ustaz Adi Hidayat Ungkap Selama Mau....

Minggu, 22 September 2024 - 01:05 WIB

Jakarta, tvOnenews.com--Ustaz Adi Hidayat menjelaskan peran Allah SWT yang amat baik kepada hambaNya. 

Kebaikan Allah SWT, kata Ustaz Adi Hidayat bukan hanya permasalahan utang dimudahkan bahkan dosa pun juga bisa dimaafkan

Menurut Ustaz Adi Hidayat Allah SWT sangatlah Pemaaf kepada manusia yang mau bertaubat. 

Sehingga, sekalipun anda memiliki dosa besar, setinggi gunung dan seluas samudera juga bisa dimaafkan oleh Allah SWT. 

"Orang punya banyak dosa pun segunung, selaut, sesamudra akan aku ampuni kalau dia datang kepadaku," kata Ustaz Adi Hidayat dikutip dari akun TikTok adi hidayat official, Minggu (22/9/2024).

 

dok.tangkapan layar YouTube 

 

"Kata Allah SWT hai hambaku yang sholeh yang mau dekat datang," jelasnya.

Lebih lanjut, Ustaz Adi Hidayat sampaikan kalau dosa tanpa melihat siapa HambanNya, insyaallah pasti dimaafkan.

Mereka yang terbiasa beribadah ke Masjid, akan beda doanya. Di mana mereka ingin masuk ke Surga Allah SWT 

"Kalau hamba shaleh mau ke Masjid nggak usah ditanya emang sudah shaleh. Yang menarik nih yang selalu tiba-tiba datang," ungkap Ustaz Adi Hidayat. 

 

dok.ilustrasi shalat

 

"Buat sujud tangis, ketika orang-orang ini datang menghadap kepada Allah tiba-tiba, Allah sampaikan

dua hamba ini, kalau datang kepadaku pasti akan punya permintaan, yang sholeh minta surga yang salah minta diampuni dosa-dosanya," tegasnya.

 

Sebagaimana, dalam firmanNya, Allah SWT sampaikan segera taubat: 

"Bersegeralah kita semua memohon ampunan kepada Allah, Dia yang Maha Pengampun akan mengampuni dosa-dosa hambanya yang bertaubat sebagaimana difirmankan dalam QS Al Maidah ayat 39 : Maka barangsiapa bertaubat (di antara pencuri-pencuri itu) sesudah melakukan kejahatan itu dan memperbaiki diri, maka sesungguhnya Allah menerima taubatnya. Sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang." 

 

"Jawaban dari Allah? Kata Allah kalau keduanya bermohon kepadaku pasti aku akan kabulkan," pesan Ulama Indonesia itu. (klw)

waallahualam 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
07:31
11:58
02:01
04:51
04:30
01:19
Viral