Penyerang naturalisasi Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen mendapat julukan Wak Haji.
Sumber :
  • tvOnenews.com/Julio Trisaputra

Naturalisasi Timnas Indonesia Taat Islam, Pantas Ragnar Oratmangoen Girang Dipanggil Wak Haji, Ternyata Sempat Dibuat Malu

Minggu, 29 September 2024 - 04:20 WIB

tvOnenews.com - Pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen mendapat julukan "Wak Haji" dari fans sepak bola Tanah Air.

Ragnar Oratmangoen telah menunjukkan kualitasnya sebagai pemain naturalisasi Timnas Indonesia paling subur.

Hal ini mengingatkan Ragnar Oratmangoen berhasil membawa Timnas Indonesia meraih satu poin saat bertandang ke Arab Saudi.

Pemain Timnas Indonesia itu menendang bola secara kencang berhasil menembus gawang Arab Saudi pada menit ke-19 pada laga perdana putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Gol berasal dari Ragnar Oratmangoen membuat Timnas Indonesia mengungguli skor 0-1 atas Arab Saudi.


Pemain Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen memegang bola saat sesi latihan. (PSSI)

Kecerdikan permainan Ragnar Oratmangoen menjadi sorotan setelah dirinya ikut menyempatkan ibadah umrah.

Ia menjadi salah satu pemain naturalisasi menganut agama Islam mengikuti pemain lokal Garuda untuk beribadah umrah di Tanah Suci.

Ia pun memamerkan dirinya sangat bangga bisa mendapat kesempatan beribadah umrah sebelum bertanding untuk Garuda di putaran ketiga.

Tak hanya itu, ia juga memamerkan kepala botaknya melalui tahalul sebagai kegiatan mencukur rambut.

Ia melaksanakan tahalul sebagaimana termaktub dalam rukun haji dan umrah.

Sontak, Ragnar menunjukkan permainan apiknya bisa mencetak gol sebagai laga pembuka bagi Garuda di laga perdana putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Kemudian, ia juga merasa pede dipanggil dengan julukan Wak Haji saat membuat pemilihan suara untuk menentukan nama pencetak gol ketika melawan Arab Saudi di Instagram resminya.

Hal itu membuat Ragnar Oratmangoen berbicara terkait dirinya kerap kali dipanggil Wak Haji dari suporter Indonesia.

Ia menyatakan dirinya sangat menyukai dipanggil "Wak Haji" sebagaimana menunjukkan pesepak bola Muslim taat agama Islam.

Lanjut, pemain berdarah Maluku itu menyinggung asal usul dirinya dipanggil Wak Haji lantaran pecinta sepak bola Indonesia menyamakan dengan sosok lainnya.

Dilansir tvOnenews.com melalui kanal YouTube Kahf Every Day, Minggu (29/9/2024), Ragnar Oratmangoen telah mendengar dirinya disamakan dengan legenda penyerang Real Madrid, Karim Benzema.

"Saya tidak tahu persis kapan itu terjadi," kata Ragnar Oratmangoen.

"Tapi aku dengar ini panggilan untuk Karim Benzema, mungkin seperti itu," sambungnya.

Ia menyebutkan dirinya diibaratkan seperti Karim Benzema lantaran legenda Real Madrid tersebut juga beragama Islam.

"Mereka lihat aku dengan warna kulit yang sama dari tanganku. Iya, sama juga seperti dia (Karim Benzema)," jelasnya.

Penyerang FCV Dender itu pun harus menerima dengan sebutan gelar tersebut sejak fans Timnas Indonesia memanggil "Wak Haji" di media sosial.

"Aku lihat di Instagram dan lainnya. Tiba-tiba meledak dan semua orang memanggilku begitu," katanya.

"Ya mungkin memang harus menerima saja. Setiap pemain memiliki panggilan nama yang unik-unik," lanjutnya.

Meski demikian, ada fakta menarik membuat Ragnar Oratmangoen senang mendapat julukan "Wak Haji".

Dipantau tvOnenews.com dari kanal YouTube Suporter Indo, Sabtu, Ragnar Oratmangoen menunjukkan sikap malunya saat Garuda melawan Tanzania.

Pertandingan persahabatan Timnas Indonesia versus Tanzania berakhir skor 0-0 telah digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada 2 Juni 2024.

Penyerang usia 26 tahun itu harus merasakan cedera saat kontra Tanzania.

Ia melihatkan dirinya sangat kesakitan yang harus terpaksa ditarik ke pinggir lapangan.

Tak hanya itu, Egy Maulana Vikri memasuki lapangan saat menggantikan dirinya tidak bisa melanjutkan pertandingan.

Uniknya, kamera video tersebut merekam ketika Ragnar dituntun tiba-tiba suporter meneriakinya dengan sebutan "Wak Haji".

"Wak Haji, Wak Haji, Wak Haji," teriak suporter kepada Ragnar Oratmangoen.

Meski teriakan tersebut tidak mengubah kakinya menjadi sembuh yang baru mengalami cedera.

Namun, Ragnar Oratmangoen tiba-tiba langsung mencoba kuat untuk berjalan sendiri tanpa dibantu tim medis.

Dari situlah Ragnar diduga mulai merasa senang dirinya disandingkan dengan Karim Benzema atas panggilan gelar Wak Haji.

(hap)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:50
02:26
03:07
02:09
01:35
00:57
Viral