Nasi Makanan Pokok Indonesia tapi Kalau Pakai Telur Coba Pikir Kembali, Zaidul Akbar Ungkap Ada yang Sehat atau Tidak tapi Lebih Baik Pilih .....
Sumber :
  • dok.tangkapan layar youtube

Nasi Makanan Pokok Indonesia tapi Kalau pakai Telur Coba Pikir Kembali, Zaidul Akbar Ungkap Ada yang Sehat atau Tidak tapi Lebih Baik Pilih....

Kamis, 10 Oktober 2024 - 17:01 WIB

Jakarta, tvOnenews.com-- Mencintai makanan seperti nasi di Indonesia sudah jadi hal yang lumrah. Sebab nasi makanan pokok atau utama dalam sehari-hari, simak penjelasan Zaidul Akbar soal nasi telur.

Tanpa disadari, masyarakat secara umum lebih suka anti ribet alias praktis, seperti nasi dan telur goreng. Hal ini tentu lezat bagi kebanyakan orang tapi perlu diwaspadai. 

Dokter Zaidul Akbar sebagai Praktisi atau Konsultan Kesehatan ini mengungkapkan ada hal yang harus dipahami. 

Dalam komponen makanan sehat sehari-hari, seperti tagline yang kita tahu 4 sehat dan 5 sempurna. Sudha pasti isi piringnya ada nasi, tempe atau tahu dan sayur serta lainnya. 

 

Namun, realitanya masih ada yang belum bisa makan ikan atau daging untuk melengkapi nutrisi harian. Pria yang akrab disapa dr Zaidul Akbar ini mengatakan lebih baik hindari telur goreng. 

Sebab telur mengandung protein yang ketika digoreng membuat telur tersebut menjadi tak sehat lagi.

“Kalau bicara telur sendiri, sebenarnya kalau telur itu kan protein. Jadi, ketika telur itu digoreng sudah terjadi denaturasi telurnya sudah gak sehat,” ungkap dr Zaidul Akbar, dikutip dari YouTubennya pada Kamis (10/10/2024).

Lebih lanjut, jika telur dimasak dengan baik, maka proteinnya akan tetap terjaga dan tidak rusak.

Lebih lanjut dokter dan penceramah itu, menjelaskan bahwa makanan yang baik bagi kesehatan tubuh adalah makanan yang tidak terlalu banyak macamnya.

"Jadi, kalau ditanya makanan yang sederhana yang sederhana seperti apa? Yang tidak terlalu banyak ragamnya,” sambungnya lebih lanjut.

"Jadi kalau mau masak telur itu ada caranya, supaya proteinnya gak rusak," tegasnya dalam YouTube dr Zaidul Akbar Official.

"Kalau protein ketemu karbohidrat mungkin nasi kalau menurut keterbatasan pengetahuan saya tidak melihat ada yang bermasalah di situ,” sambungnya.  

Sebagai tambahan informasi, anda yang suka telur jangan khawatir. Sebab tetap bisa sehat asalkan tidak dengan digoreng. 

Melansir dari halodoc, kalau penyajian telur juga bisa dibuat jadi salad. Di mana telur lebih baik direbus dan campur dengan sayuran. 

Berikut anda hanya perlu menyiapkan bahan:

4 butir telur rebus.

2 sdm mayonaise botolan

2 sdt mustard pasta.

1 sdm air jeruk lemon.

1 sdm daun dill atau peterseli cincang dan sedikit merica dan garam. Jika tak ada daun dill kamu bisa menggantinya dengan acar mentimun cincang kecil botolan. (klw)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral