Zikir Setelah Shalat Fardhu.
Sumber :
  • freepik

Bacaan Lengkap Zikir Setelah Shalat Fardhu

Kamis, 24 Oktober 2024 - 13:59 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Zikir setelah shalat adalah amalan yang sangat dianjurkan dalam Islam.

Hal ini karena zikir adalah saat seorang hamba mengingat Allah SWT dan merupakan pelengkap dari shalat wajib. 

Bacaan zikir isinya adalah permohonan ampun, memuji kebesaran Allah, serta memperkuat iman dan ketakwaan.

Berikut bacaan zikir setelah shalat fardhu yang dapat diamalkan oleh setiap Muslim.

أَسْتَغْفِرُ اللهَ الْعَظِـيْمَ لِيْ وَلِوَالِدَيَّ وَلِأَصْحَابِ الْحُقُوْقِ عَلَيَّ وَلِجَمِيْعِ الْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ وَالْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ الْأَحْيَاءِ مِنْهُمْ وَالْأَمْوَاتِ ×٣

Astaghfirullâh al-‘adhîm lî wa liwâlidayya wa li ash ḫâbil-huquq ‘alayya walijami‘il-mu’minîna wal-mu’minâti wal-muslimîna wal-muslimâti al-aḫyâ’i minhum wal-amwât(i) 3x

Artinya: Aku memohon ampunan kepada Allah yang Maha Agung, untuk diriku sendiri, kedua orang tuaku, sahabat-sahabat yang aku masih memiliki hak atasku, semua kaum mukmin dan muslim, baik yang ‎masih hidup ataupun yang telah wafat.

لَاإِلٰهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ، لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ يُحْيِيْ وَيُمِيْتُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ ×٣

Lâ ilâha illallâhu waḫdahu lâ syarîka lah(u), lahul-mulku wa lahul-ḫamdu yuḫyî wayumîtu wa huwa ‘ala kulli syai’in qadîr(un) 3x

Artinya: Tiada Tuhan yang haq disembah kecuali Allah semata, tiada sekutu baginya. Hanya milik-Nya segala kerajaan dan hanya milik-Nya segala puji, Dzat yang menghidupkan dan yang mematikan. Dialah Dzat yang kuasa atas segala sesuatu.

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
09:31
01:13
01:41
09:48
01:28
Viral