Eliano Reijnders saat berseragam Timnas Indonesia (kiri) dan Tijjani Reijnders berseragam AC Milan (kanan).
Sumber :
  • Kolase PSSI & Instagram/@tijjanireijnders

Tahu Eliano Reijnders bakal Bela Timnas Indonesia, Tijjani Pemain AC Milan Malah Sempat Tunjukkan Toleransi Beragama

Jumat, 25 Oktober 2024 - 13:29 WIB

Rasa bangga Tijjani Reijnders langsung diungkap oleh Eliano Reijnders. Pemain bintang AC Milan itu turut mendukung sang adik membela Garuda yang sedang berjuang di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Tentunya keluarga kami akan sangat bangga dan bahagia, jika suatu saat kami saling berhadapan dengan seragam timnas," ungkap Eliano Reijnders.

Namun demikian, Tijjani yang karirnya lebih cemerlang tetap menjalankan profesinya di klub-klub besar di dunia. Meski gelandang AC Milan itu mempunyai darah keturunan Ambon, Maluku.

"Kakak saya memilih untuk berkontribusi. ke negara ayah dan kakekku, dan aku bermain untuk negara ibuku," terang Eliano.

Terkini, Tijjani Reijnders pun mengutarakan rasa senangnya dalam suatu wawancara. Adiknya mendapat kesempatan bermain untuk Timnas Indonesia pasca pengambilan sumpah WNI.

"Pastinya sangat bangga, dia dapat menit bermain pertamanya. Permainan yang agak gila sebenarnya, tapi aku nonton pertandingannya dan bagus," terang Tijjani Reijnders dikutip, Sabtu (25/10/2024).

Kepedulian Tijjani kepada Eliano yang kini berseragam Timnas Indonesia tidak lepas dari sorotan netizen beberapa bulan lalu.

Berita Terkait :
1
2
3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:51
07:30
09:04
08:53
00:50
12:13
Viral