Ustaz Khalid Basalamah bicara surat mampu datangkan rezeki setelah shalat Tahajud.
Sumber :
  • Kolase tangkapan layar YouTube Khalid Basalamah Official & iStockPhoto

Setelah Shalat Tahajud Jangan Langsung Beranjak agar Rezeki Berlimpah, Ustaz Khalid Basalamah Sarankan Baca Surat ini

Jumat, 25 Oktober 2024 - 23:58 WIB

Kisah seorang pengusaha menemui ulama yang tinggal di Jeddah, Arab Saudi. Pertemuannya pun membahas seputar bagaimana cara meraih rezeki dengan mudah.

Seorang ulama dari Jeddah itu menganjurkan agar pengusaha itu mengisi banyak doa. Amalan tersebut berupa surat Al Quran dibaca setelah menyelesaikan shalat sunnah malam.

Perihal surat dalam Al Quran ini, menurut Ustaz Khalid mengandung isi tentang rezeki dan Tahajud dari tafsir ayatnya.

"Saya ketika waktu itu tidak terlintas sesuatu kecuali firman Allah dalam Surat Az Zariyat ini, dia bilang ayat 56 sampai 58 tadi," jelasnya.

Pendakwah itu mengabarkan ada pesan yang disampaikan dari ulama di Jeddah tersebut. Syaratnya, Surat Az Zariyat Ayat 56 sampai 58 harus dirutinkan setiap menyelesaikan Tahajud.

"Lalu dia ucap untuk ulangi sebelum kau minta rezeki dari ayat 58. Bilang coba dalam doamu 'Wahai Dzat yang tidak pernah habis stok rezekinya, sebaik-baik tempat bersandar karuniakan saya rezeki tambahan'," paparnya.

Pertemuan pengusaha dan ulama itu pun tidak terulang lagi. Anjurannya pun menjadi amalan rutin setelah Tahajud.

Berita Terkait :
1 2
3
4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:21
06:51
07:30
09:04
08:53
00:50
Viral