- Istimewa
Jangan Pernah Bosan Baca Surah Al Mulk Setiap Malam, Ustaz Abdul Somad: Menyelamatkan dari Azab Kubur
Jakarta tvOnenews.com - Ustaz Abdul Somad (UAS) dalam ceramahnya mengingatkan agar setiap Muslim tidak lupa membaca Surah Al Mulk.
“30 ayat dibaca malam menyelamatkan dari azab kubur,” tandas Ustaz Abdul Somad (UAS).
Keutamaan dari Surah Al Mulk itu tercantum dalam hadis berikut ini.
عَنْ ابْنِ عَبَّاسٍ قَالَ ضَرَبَ بَعْضُ أَصْحَابِ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ خِبَاءَهُ عَلَى قَبْرٍ وَهُوَ لَا يَحْسِبُ أَنَّهُ قَبْرٌ فَإِذَا فِيهِ إِنْسَانٌ يَقْرَأُ سُورَةَ تَبَارَكَ الَّذِي بِيَدِهِ الْمُلْكُ حَتَّى خَتَمَهَا فَأَتَى النَّبِيَّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فَقَالَ يَا رَسُولَ اللَّهِ إِنِّي ضَرَبْتُ خِبَائِي عَلَى قَبْرٍ وَأَنَا لَا أَحْسِبُ أَنَّهُ قَبْرٌ فَإِذَا فِيهِ إِنْسَانٌ يَقْرَأُ سُورَةَ تَبَارَكَ الْمُلْكِ حَتَّى خَتَمَهَا فَقَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ هِيَ الْمَانِعَةُ هِيَ الْمُنْجِيَةُ تُنْجِيهِ مِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ
Dari Ibnu Abbas RA, dia berkata,
"Sebagian sahabat Nabi shallallahu 'alaihi wasallam membuat kemah di atas pemakaman, ternyata ia tidak mengira jika berada di pemakaman, tiba-tiba ada seseorang membaca surat tabaarakal ladzii biyadihil mulku (Mahasuci Allah yang di tangan-Nyalah segala kerajaan sampai selesai, kemudian dia datang kepada Nabi SAW wasallam dan berkata; "Wahai Rasulullah sesungguhnya, aku membuat kemahku di atas kuburan dan saya tidak mengira jika tempat tersebut adalah kuburan, kemudian ada seseorang membaca surat Tabarak (surat) Al Mulk sampai selesai, " Rasulullah SAW bersabda, "Dia adalah penghalang, dia adalah penyelamat yang menyelamatkannya dari siksa kubur." (Hadis Riwayat Imam Tirmidzi)
Ustaz Abdul Somad (UAS) kemudian menjelaskan makna dari Surah Al Mulk adalah mengingatkan akan kematian dan azab bagi yang melanggar perintah Allah SWT.