- kolase tim tvOnenews
Agar Doa Cepat Terkabul, Cukup Amalkan ini Setiap Hari, Insya Allah Semua Keinginan Terpenuhi Kata Syekh Ali Jaber
Ia juga mengingatkan bahwa dalam berdoa, ada tata cara tertentu yang perlu diikuti agar doa kita lebih cepat dikabulkan oleh Allah SWT.
Syekh Ali Jaber mengatakan jangan langsung berdoa, namun ikuti langkah dan aturannya dulu.
"Itu ada tata cara doa, jangan langsung berdoa, puji dulu karena Allah senang mendengar pujian hamba, buat Allah senang dulu, baru minta," ujar Syekh Ali Jaber dilansir dari kanal YouTube miliknya.
Lebih lanjut, Syekh Ali Jaber mengatakan bahwa doa itu harus dimulai dengan pujian-pujian kepada Allah SWT.
Hal ini mampu membuat doa menjadi lebih cepat untuk dikabulkan.
Menurut penuturan Syekh Ali Jaber, dengan membaca surat pendek tertentu dalam Al-Qur'an secara rutin dan penuh keyakinan bisa membuat hajat segera terkabul.
Dikatakan ada satu bacaan surat yang bisa diamalkan bila tidak hafal doa.