Merasa Sedih Tak Bisa Berlaga saat Timmas Indonesia Vs Arab Saudi, Pemain Naturalisasi Kevin Diks Kirim Doa: Tetap Percaya dan Dukung ....
Sumber :
  • dok.PSSI

Merasa Sedih Tak Bisa Berlaga saat Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, Pemain Naturalisasi Kevin Diks Kirim Doa: Tetap Percaya dan Dukung ...

Selasa, 19 November 2024 - 03:18 WIB

Jakarta, tvOnenews.com-- Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Kevin Diks menyampaikan rasa sedihnya. Sebab tak mampu mendukung secara langsung di laga kontra Arab Saudi hari ini (19/11) di Stadio GBK, Jakarta. 

Kevin Diks mengaku harus mengalami perawatan untuk cedera yang dialaminya itu.

Ia juga mengatakan proses penyembuhan cedera diduganya akan berlangsung lebih lama. Ia akui waktu terlalu cepat untuk laga pertandingan dari Jepang ke Arab Saudi.

Cedera yang dialami Kevin Diks terjadi pada saat laga Timnas Indonesia Vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia Asia 2026 pada Jumat (15/11) kemarin. 

"Sangat disayangkan Sabtu lalu saya harus meninggalkan lapangan karena cedera. Saya telah bekerja keras untuk pulih tepat waktu, namun sayangnya, pertandingan besok terlalu dini bagi saya untuk kembali," tegas Kevin Diks lewat akun Instagram pribadinya, dikutip Selasa (19/11/2024).

"Ini sangat mengecewakan bagi saya, karena saya ingin memberikan segalanya untuk negara saya. Namun, saya memiliki keyakinan penuh pada rekan satu tim saya dan kemampuan mereka untuk memberikan segalanya besok," sambung Kevin Diks.

Dengan demikian, dipastikan kembali Kevin Diks bakal absen dalam pertandingan Timnas Indonesia Vs Arab Saudi hari ini.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:55
04:54
01:22
01:46
02:16
05:13
Viral