- Tangkapan Layar YouTube Adi Hidayat Official
15-30 Menit Sebelum Shalat Subuh, Usahakan Baca Doa Ini Agar Hajat atau Keinginan Cepat Terkabul Kata Ustaz Adi Hidayat
Barang siapa yang melaksanakan amalan tersebut pada waktu sahar, doanya akan diterima oleh Allah SWT.
Sesuai dengan yang telah dijelaskan dalam Al-Quran dan hadits Rasulullah SAW, Ustaz Adi Hidayat mengatakan bahwa amalan yang dimaksud adalah beristighfar.
Barang siapa yang berdoa dan meminta ampunan di waktu sahar, maka akan cepat dikabulkan oleh Allah SWT.
- Tangkapan Layar YouTube Adi Hidayat Official
"Kata Al-Quran waktu sahar itu paling bagus dipakai untuk istighfar," ujar Ustadz Adi Hidayat, dilansir dari kanal YouTube Adi Hidayat Official.
Hal tersebut sesuai dengan hadits Rasulullah SAW yang menyatakan bahwa “Rabb kita tabaroka wa ta’ala turun setiap malam ke langit dunia hingga tersisa sepertiga malam terakhir, lalu Dia berkata: ‘Siapa yang berdoa pada-Ku, aku akan memperkenankan doanya. Siapa yang meminta pada-Ku, pasti akan Kuberi. Dan siapa yang meminta ampun pada-Ku, pasti akan Kuampuni’.” (HR. Bukhari no. 6321 dan Muslim no. 758).