- Antara
Legenda Pemain Asing Liga Indonesia Era 2000-an ini Tertegun Spiritual Pemain Persib, Meski Butuh Perjuangan Jadi Mualaf
Pemain kelahiran Yaounde, Kamerun itu juga mempunyai kiprah yang sangat panjang saat berseragam Persib Bandung.
Abanda menyabet sebagai legenda pemain asing yang cukup lama membela Persiba pada era 2011-2014.
Tak hanya tentang sepak bola, Abanda mulai menemukan titik hidupnya memperoleh hidayah yang tertarik ingin memeluk agama Islam.
Abanda mengakui hatinya sangat sejuk dan merasa damai karena tertegun dengan kegiatan ibadah para pemain Persib yang beragama Islam.
Abanda juga resmi mengucap dua kalimat syahadat di Masjid Nurul Iman, Babakan Sari, Bandung pada 18 April 2013.
Banyak jajaran Persib menjadi saksi Abanda saat proses memeluk agama Islam, seperti Djadjang Nurdjaman (Djanur) yang saat itu menjadi juru taktik Maung Bandung.
Selain Djanur, mantan dua pemain Persib, Airlangga Sucipto dan Maman Abdurrahman juga ikut melihat Abanda Herman melontarkan dua kalimat syahadat.