Sumber :
- dok.kolase tvonenews.com
Pecinta Pedas Wajib Simak, Kata dr Zaidul Akbar pakai Buah Ini yang Ternyata Kesukaan Rasulullah SAW Bikin Tambah Sehat
Kamis, 19 Desember 2024 - 09:11 WIB
Jakarta, tvOnenews.com--Makanan pedas secara umum disukai masyarakat Indonesia. Agar lebih sehat dr Zaidul Akbar membagikan tipsnya, terlebih mereka yang juga suka manis.
Makanan pedas itu bervariasi, bisa dengan nasi telur ceplok ataupun dadar juga nasi goreng yang pakai sambal. Selain rasanya yang enak tapi juga murah meriah.
Konsultan Kesehatan sekaligus Pendakwah, dr Zaidul Akbar menyampaikan pesan sehat untuk umat muslim. Disarankan pakai bahan alami khususnya pemanis saat buat sambal.
Sumber :
- Tangkapan Layar YouTube: Assabil Channel
Dalam penjelasannya, dr Zaidul Akbar untuk konsumsi apapun harus dipahami. Sebab apa yang dimakan atau minum bisa jadi sehat atau tidak, tergantung bagaimana disajikannya.